Khawatir Perang dengan Rusia, Inggris Kerahkan 30 Tentara Elite ke Ukraina

Sabtu, 22 Januari 2022 - 16:08 WIB
“Biar saya perjelas: dukungan ini untuk kemampuan senjata jarak pendek dan jelas defensif. Ini bukan senjata strategis dan tidak menimbulkan ancaman bagi Rusia,” katanya.

"Mereka akan digunakan untuk membela diri, dan personel Inggris yang memberikan pelatihan tahap awal akan kembali ke Inggris setelah menyelesaikannya.”

Pada hari Kamis, saat dalam perjalanan kerja ke Australia, Menteri Luar Negeri Inggris Liz Truss memperingatkan Rusia bahwa setiap invasi ke Ukraina akan menyebabkan “rawa yang mengerikan dan hilangnya nyawa".

Dia meminta Presiden Rusia Vladimir Putin untuk berhenti dan mundur dari Ukraina sebelum dia membuat kesalahan strategis yang besar.

Moskow telah berulang kali membantah rencana untuk menyerang Ukraina. Bulan lalu, dengan ketegangan yang meningkat, Kementerian Luar Negeri Rusia mengirim proposal ke AS dan NATO untuk perjanjian dengan jaminan keamanan.

Negosiasi, yang diadakan pada 10 dan 12 Januari, tidak berhasil menemukan syarat untuk kesepakatan.
(min)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More