7 Fakta Xi Mingze, Putri Cantik Presiden China yang Misterius

Rabu, 08 Desember 2021 - 00:01 WIB
2. Kuliah di AS dengan Nama Samaran

Putri Xi Jinping ini pernah belajar bahasa Prancis di sekolah menengahnya, Sekolah Bahasa Asing Hangzhou, China.

Dia pernah melakukan perjalanan ke Amerika Serikat (AS) pada tahun 2010—setelah satu tahun studi sarjana di Universitas Zhejiang—untuk belajar di Universitas Harvard di Massachusetts dengan nama samaran.

The Washington Post pertama kali melaporkan pada bulan Mei tahun itu bahwa Xi Mingze adalah seorang sarjana di Ivy League Schools yang bergengsi. Namun, tak ada informasi detail selain gambaran umum tentangnya seperti "para pelajar menggambarkan dirinya rajin belajar dan bijaksana".

Pada tahun 2014, dia lulus dengan gelar Bachelor of Arts di bidang psikologi, dan sejak itu kembali ke China. Pada 2015, dia tinggal di Beijing.

Menurut koresponden Asahi Shimbun, Kenji Minemura, yang menghadiri upacara di Universitas Harvard, identitas aslinya hanya diketahui oleh segelintir dosen yang kurang dari sepuluh orang dan teman dekat.

3. Jauhi Pesta Mewah Anak Pejabat

Xi Mingze, selama studi di AS, memilih menjauhi gaya hidup glamor dan pesta mewah temannya sesama anak pejabat China. Dia pernah menghindari pesta yang digelar mahasiswa bernama Bo Guagua, putra politisi China; Bo Xilai.

4. Data Diri Disensor Ketat

Nyaris tak ada informasi pribadi detail tentang sosok Xi Mingze. Fotonya yang tanpa teks pernah sekali beredar secara luas di Weibo, yang kebetulan lolos dari sensor untuk beberapa saat.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More