Ikuti Jejak Austria, Jerman Lockdown Warga yang Belum Divaksin

Jum'at, 03 Desember 2021 - 00:22 WIB
Dia menambahkan bahwa orang yang divaksinasi akan kehilangan status vaksinasi mereka sembilan bulan setelah mendapatkan suntikan terakhir mereka. Kebijakan ini tampaknya dalam upaya untuk mendorong penggunaan booster.

Jika disetujui, mandat vaksin Jerman akan mengikuti jejak negara tetangga Austria , yang juga berencana membuat vaksinasi untuk orang dewasa yang memenuhi syarat wajib mulai Februari.

Langkah Jerman menerapkan lockdown terhadap warganya yang tidak divaksinjuga pernah dilakukan Austria sebelum akhirnya memutuskan untuk melakukan lockdown nasional .



Jerman, seperti halnya Austria, memiliki salah satu tingkat vaksinasi terendah di Eropa barat, dengan masing-masing 68,4% dan 65,6% orang dewasa yang memenuhi syarat divaksinasi, menurut Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Eropa (ECDC).

Jerman terus melihat jumlah kasus yang memecahkan rekor, terutama di negara bagian timurnya. Pada hari Rabu, negara itu mencatat 446 kematian terkait COVID-19 . Ini adalah jumlah kematian harian tertinggi dalam sembilan bulan terakhir.

Banyak rumah sakit berjuang untuk mengatasi meningkatnya jumlah pasien perawatan intensif. Asosiasi Interdisipliner untuk Perawatan Intensif dan Darurat (Divi) Jerman memperingatkan mungkin ada sekitar 6.000 pasien COVID-19 dalam perawatan intensif pada Natal, terlepas dari tindakan apa pun yang diterapkan oleh para pemimpin Jerman.

Menurut Robert Koch Institute (RKI), pusat pengendalian dan penyakit nasional, sudah lebih dari 102.000 orang di Jerman meninggal akibat virus corona.

Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
(ian)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More