PBB Peringatkan Stok Makanan di Afghanistan Bisa Habis pada Akhir Bulan

Kamis, 02 September 2021 - 17:44 WIB
PBB mengatakan, stok makanan Program Pangan Dunia di Afghanistan bisa habis pada akhir September tanpa dana tambahan. Foto/Ist
KABUL - Stok makanan Program Pangan Dunia di Afghanistan bisa habis pada akhir September tanpa dana tambahan. Hal itu diungkapkan koordinator kemanusiaan PBB di Afghanistan, Ramiz Alakbarov.

“Kami tidak akan dapat menyediakan bahan makanan penting itu karena kami akan kehabisan stok, dan untuk menjaga permintaan saat ini, kami membutuhkan setidaknya $200 juta hanya untuk sektor makanan, untuk dapat menyediakan makanan untuk orang-orang yang paling rentan,” ucap Alakbarov.

Alakbarov, seperti dilansir Anadolu Agency pada Kamis (2/9/2021),juga mencatat bahwa setidaknya sepertiga penduduk Afghanistan tidak tahu berapa lama mereka harus menghadapi kerawanan pangan.



Awal pekan ini, Sekretaris Jenderal PB,Antonio Guterres mengatakan Afghanistan menghadapi "bencana kemanusiaan" yang akan datang ketika Taliban mengambil alih negara yang dilanda perang itu.

"Bencana kemanusiaan membayangi. Di tengah kekeringan parah dan dengan kondisi musim dingin yang keras di cakrawala, makanan tambahan, tempat tinggal dan pasokan kesehatan harus segera dilacak ke negara ini,” ujarnya.

Taliban merebut Afghanistan setelah menguasai Kabul pada 15 Agustus, setelah berhasil memanfaatkan momen penarikan mundur pasukan asing dari negara itu. Ini juga memaksa Presiden Ashraf Ghani dan pejabat tinggi lainnya meninggalkan Afghanistan.
(ian)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More