Cekik Pria Kulit Hitam Hingga Meninggal, 4 Polisi AS Dipecat

Rabu, 27 Mei 2020 - 17:37 WIB
Seorang saksi, Charles McMillian (60), mengatakan ia melihat polisi mencoba untuk memasukkan korban ke bagian belakang mobil patroli dan mendengar dia mengatakan kepada mereka bahwa dia sesak.

Setelah lutut petugas di lehernya, kata McMillian,korban mulai memanggil nama ibunya, dan kemudian dia meninggal.

"Menyedihkan karena itu seharusnya tidak terjadi," kata McMillian.

Seorang pengacara hak-hak sipil terkemuka dan telah ditunjuk sebagai penasihat hukum oleh pihak keluarga, Ben Crump, mengungkapkan korban bernama George Floyd.

Polisi mengatakan deskripsi korban sangat cocok dengan tersangka dalam kasus pemalsuan di sebuah toko kelontong, dan dia melawan saat akan ditangkap.

"Kami semua menyaksikan kematian George Floyd yang mengerikan di video ketika para saksi memohon kepada petugas polisi untuk membawanya ke mobil polisi dan mengangkat lututnya dari lehernya," kata Crump dalam sebuah pernyataan.

"Penggunaan kekerasan yang berlebihan, melampaui batas, dan tidak manusiawi ini menelan korban jiwa seorang pria yang ditahan oleh polisi karena mempertanyakan tuduhan tanpa kekerasan," sambungnya.
(ber)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More