Sebanyak 12 Orang Diduga Warga Asing Dipenggal di Mozambik

Jum'at, 09 April 2021 - 01:31 WIB
Pemerintah Mozambik mengatakan puluhan orang tewas dalam serangan terbaru yang dimulai pada 24 Maret, dan kelompok bantuan yakin puluhan ribu orang telah mengungsi. Tapi total jumlah korban dan pengungsi masih belum jelas.

Juru bicara kepolisian nasional Orlando Mudumane mengatakan dia telah melihat rekaman TVM, tetapi belum bisa mengonfirmasi karena sedang menyelidikinya.

Video serangan mengerikan di Palma juga belum bisa diverifikasi secara independen, karena sebagian besar sarana komunikasi dengan kota itu terputus setelah serangan dimulai.

Militer setempat mengeklaim kota Palma sekarang sudah aman, setelah operasi satu wilayah terakhir di kota tersebut.



Rekaman TVM diambil di luar hotel Amarula, di mana sekelompok besar, termasuk orang asing dan penduduk setempat, dikepung oleh pemberontak pada hari-hari setelah serangan itu.

Kelompok itu mencoba melarikan diri dalam konvoi mobil pada 26 Maret, tetapi disergap di luar gerbang. Menurut pemerintah, tujuh orang tewas. Itu termasuk seorang pria Inggris dan seorang Afrika Selatan. Jasad mereka telah dievakuasi dari Palma.
(min)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More