Dubes China untuk Israel Ditemukan Tewas di Tel Aviv

Minggu, 17 Mei 2020 - 17:27 WIB
Polisi Israel bekerja di dekat rumah Duta Besar China untuk Israel, Du Wei, di Herzliya. Foto/REUTERS/Nir Elias
TEL AVIV - Duta Besar (Dubes) China untuk Israel, Du Wei, ditemukan tewas di rumahnya di utara Tel Aviv. Kementerian Luar Negeri dan polisi rezim Zionis pada Minggu (17/5/2020) telah mengonfirmasi kematian diplomat tersebut.

Menurut polisi penyebab kematian Du Wei belum diketahui. Penyelidikan telah diluncurkan.

Juru bicara kepolisian Israel, Micky Rosenfeld, mengatakan Du Wei ditemukan tewas pada pagi hari oleh staf kedutaan di rumahnya di Herzliya, utara Tel Aviv. Menurutnya, polisi masih berada di tempat kejadian untuk menyelidiki keadaan sekitar kematian Du Wei.

Laporan media setempat mengatakan menurut penilaian awal, Du Wei terindikasi meninggal karena serangan jantung. Tetapi tidak ada konfirmasi resmi.

Direktur Jenderal Kementerian Luar Negeri Israel, Yuval Rotem, mengatakan dia telah berbicara dengan wakil duta besar China untuk menyampaikan belasungkawa. "(Kami) berjanji akan membantu kedutaan besar China dengan apa pun yang mungkin mereka perlukan di sepanjang jalan," katanya seperti dikutip Haaretz.



Dubes Du Wei tiba di Israel pada bulan Februari lalu. Dia sebelumnya menjabat sebagai utusan China untuk Ukraina.

Dia meninggalkan seorang istri dan seorang anak, yang keduanya tidak berada di Israel.

Israel sendiri sedang menikmati hubungan baik dengan China. Kematian duta besar itu terjadi hanya dua hari setelah dia mengecam komentar Menteri Luar Negeri Amerika Serikat (AS) Michael Pompeo yang memperingatkan Israel berhati-hati dengan investasi China di negara mayoritas Yahudi tersebut. Pompeo menuduh China menyembunyikan informasi tentang pandemi virus corona baru.
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
(min)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More