Inilah 8 Silsilah Keluarga Tertua di Dunia, Usianya Ribuan Tahun

Minggu, 11 Oktober 2020 - 11:57 WIB
Negara Asal : Swabia (Jerman Barat Daya modern atau Austria saat ini)

Saat ini, Austria tidak lagi memiliki keluarga kerajaan, namun keturunan dari keluarga paling produktif dan kuat di negara itu, House of Habsburg (sekarang House of Habsburg-Lorraine), masih memegang posisi penting dalam masyarakat dan politik Austria.

Sementara garis utama keluarga melalui ahli waris laki-laki secara teknis sudah mati, garis House of Habsburg belum putus karena garis keturunan berlanjut melalui Maria Theresa, yang merupakan Permaisuri Romawi Suci di abad ke-18. (Baca juga: Desa ini Kebanjiran Turis Gegara Jadi Inspirasi Arendelle dalam Film Frozen)

7. House of Oldenburg



Tahun Didirikan : 1101 Masehi

Pendiri : Elimar I, Pangeran Oldenburg

Kepala Keluarga Saat Ini : Christoph, Pangeran Schleswig-Holstein

Negara Asal : Jerman Utara

Dari semua silsilah keluarga kerajaan dalam daftar ini, House of Oldenburg masih memiliki banyak anggota bangsawan di seluruh Eropa. Ini termasuk Ratu Margrethe II dari Denmark, Raja Harld V dari Norwegia, mantan Raja Yunani Constantine II, Maria Vladimirovna Grand Duchess of Russia, Charles, Pangeran Wales dan Putra Mahkota dari Keluarga Kerajaan Inggris, dan Christoph, Pangeran Schleswig-Holstein dan kepala Keluarga Oldenburg.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More