5 Negara Eropa Musuh Bebuyutan Rusia, Nomor 3 dan Terakhir Pemilik Hulu Ledak Nuklir
Kamis, 20 Maret 2025 - 16:53 WIB
4. Jerman
Lanjut, ada Jerman. Meski Berlin memiliki hubungan ekonomi yang cukup bagus dengan Rusia di masa lalu, hubungan mereka telah memburuk drastis.
Setelah invasi Rusia ke Ukraina, Jerman kemudian mendukung sanksi berat terhadap Moskow. Tak jarang, para pejabatnya juga mengkritik pemimpin Rusia, Vladimir Putin, atas berbagai kebijakannya yang dirasa bertentangan.
Survei Levada Center mengungkap 48% warga Rusia menganggap Jerman sebagai musuh. Angka ini menjadi terbesar ketiga setelah AS dan Inggris.
5. Prancis
Prancis juga menjadi negara Eropa lain yang menjadi musuh bebuyutan Rusia. Presiden Emmanuel Macron beberapa kali bahkan telah mengambil sikap agresif untuk menekan Moskow.
Terlepas dari itu, Prancis kerap berselisih dengan Rusia dalam kebijakan luar negeri, terutama terkait konflik di Suriah, Afrika, dan Eropa Timur. Keterlibatannya dalam NATO juga semakin membuat hubungannya dengan Rusia memanas.
Itulah beberapa negara Eropa yang menjadi musuh bebuyutan Rusia.
(sya)
Lihat Juga :
tulis komentar anda