Perang Menggila, Ukraina Siap Hadapi Pasukan Korea Utara di Kursk Rusia

Kamis, 31 Oktober 2024 - 18:15 WIB
Di Kursk saja, Rusia telah menderita 17.800 korban selama tiga bulan terakhir, panglima tertinggi Ukraina Oleksandr Syrskii mengatakan di Telegram, termasuk 6.600 orang tewas.

“Korea Utara tidak dapat membuat perbedaan yang berarti,” ungkap peneliti Olena Guseinova dalam studi baru untuk Yayasan Friedrich Naumann pekan lalu.

“Rezim, dalam perspektif, berpotensi memberi Rusia tambahan 3 hingga 4 unit, yang terdiri dari 15.000 hingga 20.000 tentara dengan berbagai keterampilan,” simpul dia.

Dia menekankan, “Namun, bahkan dalam kasus seperti itu, bantuan Korea Utara tidak mungkin mengubah jalannya perang secara keseluruhan.”

“Alasannya, bersifat politis dan militer. Pengerahan sejumlah besar tentara menimbulkan tantangan dalam mengendalikan pergerakan mereka di lapangan, meningkatkan kemungkinan desersi atau pembelotan,” tulis Guseinova, yang mengharuskan, “Personel keamanan untuk mengawasi pasukan secara ketat.”

Dia juga mengatakan, “Korea Utara tidak mampu menghabiskan sumber daya manusianya yang berharga, terutama mengingat musuh utamanya, Korea Selatan, memiliki populasi dua kali lipat darinya.”

(sya)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More