Korut Sokong Rusia dalam Perang Ukraina, Zelensky Minta Respons Dunia

Senin, 21 Oktober 2024 - 10:36 WIB
Presiden Volodymyr Zelensky meminta respons dunia internasional atas keterlibatan Korea Utara membantu Rusia dalam perangnya melawan Ukraina. Foto/Screengrab video X @ZelenskyyUa
KYIV - Presiden Volodymyr Zelensky meminta dunia international merespons atas keterlibatan Korea Utara (Korut) membantu Rusia dalam perangnya melawan Ukraina.

Berbicara dalam pidato video Minggu malam, Zelensky mengatakan ada banyak bukti satelit dan video bahwa Korea Utara tidak hanya mengirim peralatan ke Rusia, tetapi juga tentara untuk dipersiapkan untuk pengerahan.

"Saya berterima kasih kepada para pemimpin dan perwakilan negara yang tidak menutup mata dan berbicara terus terang tentang kerja sama ini demi perang yang lebih besar," katanya.





"Kami mengharapkan reaksi yang normal, jujur, dan kuat dari mitra kami mengenai hal ini," ujarnya, seperti dikutip Reuters, Senin (21/10/2024).

Zelensky mengatakan keterlibatan Korea Utara yang lebih besar hanya akan merugikan semua orang.

"Sayangnya, ketidakstabilan dan ancaman dapat meningkat secara signifikan setelah Korea Utara dilatih untuk peperangan modern," katanya.

"Jika dunia tetap diam sekarang dan kita harus melibatkan tentara dari Korea Utara di garis depan dengan cara yang sama seperti kita harus mempertahankan diri dari pesawat nirawak Shahed (Iran), ini tentu tidak akan menguntungkan siapa pun di dunia dan hanya akan memperpanjang perang," papar Zelensky.

"Tindakan Korea Utara berarti pada dasarnya negara lain memasuki perang melawan Ukraina," imbuh dia.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More