Hanya Beberapa Hari Setelah Biden Mundur, Kamala Harris Unggul dalam Jajak Pendapat

Rabu, 24 Juli 2024 - 19:05 WIB
Kamala Harris unggul dalam jajak pendapat melawan Donald Trump. Foto/EPA
WASHINGTON - Wakil Presiden AS Kamala Harris mengalahkan rivalnya dari Partai Republik Donald Trump dalam jajak pendapat pemilihan presiden secara nasional. Itu merupakan poling yang dirilis pertama yang dilakukan sejak Presiden AS Joe Biden keluar dari kampanye pemilihannya kembali dan mendukung Harris sebagai penggantinya.

Wakil presiden AS unggul dua poin, 44% berbanding 42% atas Trump, dalam batas kesalahan berdasarkan jajak pendapat Reuters/Ipsos.

Dalam jajak pendapat minggu sebelumnya, Harris, 59, dan Trump, yang kini berusia 78 tahun dan menjadi kandidat tertua, sama-sama memperoleh suara 44%.



Jajak pendapat baru ini dilakukan dua hari setelah Biden mengumumkan pada hari Minggu bahwa dia mundur dari pencalonan dan mendukung Harris. Hal ini juga terjadi setelah Konvensi Nasional Partai Republik minggu lalu, di mana Trump secara resmi menerima nominasi tersebut.

Biden mengumumkan bahwa ia mengundurkan diri dari pencalonan setelah berminggu-minggu meningkatnya kekhawatiran di kalangan Demokrat dan pendukung mereka atas kesehatannya yang menurun dan kemampuannya untuk mengalahkan mantan Presiden Donald Trump pada bulan November.

Harris, yang tim kampanyenya mengklaim bahwa ia telah mendapatkan nominasi dari Partai Demokrat, telah mengumpulkan donasi dan dukungan serta mencatatkan rekor penggalangan dana setelah menerima kontribusi sebesar USD81 juta dalam 24 jam pertama setelah pengunduran diri Biden.



Namun, lembaga jajak pendapat yang mewakili tim kampanye Trump meremehkan hasil jajak pendapat tersebut, dengan alasan bahwa kinerja Harris didukung oleh liputan media yang luas mengenai pencalonannya dan kegembiraan di kalangan pemilih Partai Demokrat mengenai perombakan dalam pemilu.

“Lonjakan tersebut kemungkinan akan mulai terlihat dalam beberapa hari ke depan dan akan berlangsung selama beberapa waktu,” Reuters mengutip pernyataan jajak pendapat Tony Fabrizio.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More