Zelensky Pindahkan Hari Natal dari 7 Januari ke 25 Desember
Kamis, 29 Juni 2023 - 08:29 WIB
Langkah tersebut dilakukan di tengah tindakan keras oleh Kiev terhadap UOC kanonik dan upaya menggantinya dengan Gereja Ortodoks Ukraina (OCU) yang sebagian besar tidak dikenal.
OCU mengumumkan pada bulan Mei bahwa mereka akan melepaskan diri dari kalender Ortodoks kanonik dan menyelaraskan dirinya lebih dekat dengan tradisi Katolik dan Protestan Barat dengan mengadopsi kalender Julian Baru dan merayakan Natal pada tanggal 25 Desember.
Rusia, yang telah berulang kali menuduh Kiev menganiaya umat Kristen Ortodoks di Ukraina, mengutuk RUU baru Zelensky dan menggambarkannya sebagai upaya lebih lanjut untuk meminggirkan pengikut UOC.
“Jelas bahwa konflik sedang diprovokasi antara orang-orang beriman yang ingin hidup menurut kalender lama, dan pihak berwenang yang ingin mencabut hak mereka,” ujar seorang sumber di Gereja Ortodoks Rusia kepada media.
OCU mengumumkan pada bulan Mei bahwa mereka akan melepaskan diri dari kalender Ortodoks kanonik dan menyelaraskan dirinya lebih dekat dengan tradisi Katolik dan Protestan Barat dengan mengadopsi kalender Julian Baru dan merayakan Natal pada tanggal 25 Desember.
Rusia, yang telah berulang kali menuduh Kiev menganiaya umat Kristen Ortodoks di Ukraina, mengutuk RUU baru Zelensky dan menggambarkannya sebagai upaya lebih lanjut untuk meminggirkan pengikut UOC.
“Jelas bahwa konflik sedang diprovokasi antara orang-orang beriman yang ingin hidup menurut kalender lama, dan pihak berwenang yang ingin mencabut hak mereka,” ujar seorang sumber di Gereja Ortodoks Rusia kepada media.
(sya)
tulis komentar anda