4 Negara yang Dulunya Luas Sekarang Kecil

Kamis, 18 Mei 2023 - 13:30 WIB
Mereka membangun banyak jalan baru dan mengembangkan layanan pengiriman pos pertama di dunia. Selain, itu Persia juga menjadi negara yang mampu menjadi pusat global dalam budaya, sains, dan seni.

Kekaisaran Persia memasuki masa kegelapan sejak kekalahan saat invasi ke Yunani pada 480 sebelum masehi.Hingga akhirnya jatuh karena invasi tentara Alexander Agung.

"Kekaisaran Persia pernah berjaya pada masa Achaemenid, Parthian dan Sasanian. Mereka menjadi bangsa Asia yang pernah mendominasi dunia," kata Elizabeth Djinis, pakar sejarah dilansir smithsonianmag. Diungkapkan oleh Timothy Potts, pakar sejarah dunia, Persia menjadi bangsa yang memberikan pengaruh kepada dunia.

Bagaimana nasib Persia versi sekarang, Iran?

Iran kini hanya memiliki luas 1,64 juta km persegi dan menjadi negara terbesar kedua di Timur Tengah. Pengaruh Iran juga tidak terlalu besar dalam geopolitik dunia, tetapi Teheran masih menjadi pemain utama dalam berbagai konflik di Timur Tengah.

2. Mongolia

Mongolia merupakan negara yang terkurung karena diapit Rusia dan China dengan luas 1,5 km persegi dengan populasi 3 juta. Negara tersebut kerap diabaikan karena tidak memiliki pengaruh besar dan terisolasi karena faktor geografis.

Padahal sejarah mencatat Mongolia merupakan negara besar. Genghis Khan mendirikan Kekaisaran Mongol pada 1206 dan menjadikan negara dengan kekuasaan yang luas. Cucu Genghis Khan, yakni Kublai Khan, pernah menaklukkan China. Pada abad 13 hingga 14, Mongol menjadi kekaisaran paling luas dalam catatan sejarah.

Luas wilayah Mongol terbentang dari Jepang hingga Eropa Timur. Mereka juga pernah mencoba menginvasi Asia Tenggara hingga menaklukkan Persia. Kekaisaran Mongol berakhir pada 1502.

3. Turki
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More