Australia Harus Jamin Keselamatan Diplomat Indonesia

Rabu, 04 Maret 2015 - 18:56 WIB
Australia Harus Jamin...
Australia Harus Jamin Keselamatan Diplomat Indonesia
A A A
JAKARTA - Australia harus menjamin keamanan dan keselamatan semua diplomat dan kantor perwakilan Indonesia setelah terjadinya teror cairan mirip darah di KJRI Sydney, kemarin.

Hal itu disampaikan Guru Besar Hukum Internasional Universitas Indonesia (UI) Hikmahanto Juana, Rabu (4/3/2015). Menurutnya, dalam hubungan diplomasi antar-negara, negara penerima diplomat suatu negara wajib menjamin keamanan diplomat serta kantornya.

"Pemerintah perlu meminta pemerintah Australia dan kepolisiannya untuk memberi jaminan keamanan bagi semua kantor perwakilan Indonesia di Australia menjelang pelaksanaan hukuman mati," ujar Hikmahanto dalam rilisnya yang diterima Sindonews.

Menurut Hikmahanto, Indonesia melakukan kewajiban ini dengan menempatkan sejumlah anggota Polri baik di kedutaan perwakilan negara sahabat maupun di kediaman kepala perwakilan. Hal yang sama juga harus dilakukan oleh otoritas Australia jelang pelaksanaan hukuman mati.

"Pemerintah Australia akan dipersalahkan dan bertanggung jawab secara hukum internasional bila gagal menjamin keselamatan para diplomat Indonesia dan keamanan di kantor perwakilan," katanya.

Hikmahanto juga meminta publik di Indonesia tidak terpancing dan harus memaklumi protes dari sebagian masyarakat di Australia atas pelaksanaan hukuman mati terhadap dua warganya, Andrew Chan dan Myuran Sukumaran.

"Apapun tindakan tersebut, termasuk teror yang ditujukan, pemerintah tidak boleh goyah dalam kebijakan pelaksanaan hukuman mati yang masuk dalam hitungan hari. Sikap pemerintah sudah tepat yang menyesalkan kejadian pelemparan cat merah dalam balon (di KJRI Sydney)," ujarnya.
(mas)
Berita Terkait
Cendekiawan Muda RI...
Cendekiawan Muda RI di Australia Sumbang Ide Wujudkan Indonesia 4.0
KJRI Melbourne Benarkan...
KJRI Melbourne Benarkan Ada WNI yang Ditangkap Karena Ngutil Tas Mewah
Kerjasama dengan UNICEF,...
Kerjasama dengan UNICEF, Australia Bantu Penanganan Covid-19 Indonesia
Wasit Yordania Adham...
Wasit Yordania Adham Makhadmeh Pimpin Laga Timnas Indonesia vs Australia
Peringkat Timnas Indonesia...
Peringkat Timnas Indonesia Terpaut Jauh dari Australia, Shin Tae-yong: Kami Tidak Gentar
Perwakilan RI Fasilitasi...
Perwakilan RI Fasilitasi Repatriasi Mandiri 358 Mahasiswa dari Australia
Berita Terkini
Disebut sebagai Pahlawan,...
Disebut sebagai Pahlawan, Ribuan Rakyat Filipina Tuntut Pembebasan Duterte
44 menit yang lalu
51 Orang Tewas saat...
51 Orang Tewas saat Kebakaran Klub Malam di Makedonia Utara
1 jam yang lalu
Trump Berlakukan Alien...
Trump Berlakukan Alien Enemies Act, Siapa yang Jadi Target?
2 jam yang lalu
Houthi Bersumpah Balas...
Houthi Bersumpah Balas Serangan Udara AS dan Inggris di Sanaa
3 jam yang lalu
Rayakan Hari Raya Yahudi...
Rayakan Hari Raya Yahudi Purim, Tentara Israel Lakukan Tembakan secara Acak di Gaza
4 jam yang lalu
Trump Luncurkan Serangan...
Trump Luncurkan Serangan Besar-besaran terhadap Houthi
5 jam yang lalu
Infografis
Negara Paling Korup...
Negara Paling Korup di Asia Tenggara, Indonesia Nomor Berapa?
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved