ISIS Cambuk Lima Pria Pengguna Ponsel di Mosul

Selasa, 17 Februari 2015 - 14:56 WIB
ISIS Cambuk Lima Pria...
ISIS Cambuk Lima Pria Pengguna Ponsel di Mosul
A A A
MOSUL - Kelompok ISIS dilaporkan telah memotong tangan tiga perempuan sebagai hukuman yang tidak jelas diketahui. Selain itu, ISIS juga mencambuk lima pria karena menggunakan ponsel.

Di wilayah Mosul, kota terbesar kedua di Irak, militan kelompok Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS) telah melarang penggunaan ponsel pribadi. ISIS khawatir pengguna ponsel berpotensi menjadi informan bagi koalisi anti-ISIS yang dipimpin Amerika Serikat (AS).

“(Pada hari Kamis) malam pekan lalu, para militan ISIS memotong tangan tiga perempuan untuk hukuman yang tidak diketahui,” demikian laporan media setempat, Iraqi News, mengutip sumber di Mosul.

“Mereka juga mencambuk lima pria karena menggunakan ponsel untuk menghubungi keluarga mereka, sambil berdiri di sebuah panggung perayaan di Pusat Budaya Mosul,” lanjut laporan media Irak itu yang dilansir Independent, semalam (16/2/2015).

Kelompok ISIS yang menguasai Mosul sejak bulan Juni tahun lalu, telah mengeluarkan “dekrit” yang mengancam siapa pun yang tertangkap basah menggunakan ponsel. Ancaman hukuman bagi pengguna ponsel adalah 30 cambukan.

Menurut laporan AP, pada bulan November tahun lalu, militan ISIS juga memblokir semua jaringan telepon di Mosul, setelah menuduh ada informan yang membocorkan keberadaan militan ISIS kepada pasukan koalisi.

Perdana Menteri Irak, Haider al-Abadi, hari ini mengatakan, bahwa dia berjanji untuk merebut kembali Mosul dari tangan ISIS. Menurutnya, pasukan militer telah disiapkan untuk menyerang ISIS dan merebut Mosul.
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1030 seconds (0.1#10.140)