AS Siapkan Sanksi Baru untuk Rusia

Rabu, 17 Desember 2014 - 14:56 WIB
AS Siapkan Sanksi Baru...
AS Siapkan Sanksi Baru untuk Rusia
A A A
WASHINGTON - Rancangan undang-undang (RUU) mengenai sanksi baru untuk Rusia dikabarkan akan segera disahkan. Juru Bicara Gedung Putih, Josh Earnest menyatakan, Presiden Barack Obama mungkin akan segera menandatangani dokument tersebut.

“Kami telah mengantisipasi kemungkinan Presiden Obama akan menandatangani dokumen RUU tersebut sebelum pekan ini berakhir,” ucap Earnest dalam sebuah pernyataan, seperti dilansir Russia Today, Rabu (17/12/2014).

Menurutnya, Obama akhirnya mau menandatangani dokumen tersebut karena dirinya masih diberikan fleksibilitas untuk menentukan kebijakan, dan tidak terkungkung oleh undang-udang terbaru itu.

Sementara itu, pihak Parlemen terus mendesak Obama untuk segera mengesahkan RUU tersebut agar segera diimplementasikan. Selain sanksi, RUU itu juga berisi putusan pemberian bantuan militer kepada pemerintah Ukraina.

"Atas nama Rumah rakyat, saya mendesak Presiden Obama untuk menandatangani undang-undang bipartisan ini," ungkap ketua Parlemen AS, John Boehner dalam sebuah pernyataan. Sanksi baru kelak bukan hanya menyerang sektor ekonomi, namun akan meluas ke sektor pertahanan Rusia.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1234 seconds (0.1#10.140)