AS sambut baik keputusan pemberontak Suriah hadiri konferensi Jenewa II

Rabu, 13 November 2013 - 14:31 WIB
AS sambut baik keputusan...
AS sambut baik keputusan pemberontak Suriah hadiri konferensi Jenewa II
A A A
Sindonews.com - Amerika Serikat (AS) menyambut baik keputusan oposisi Koalisi Nasional Suriah (SNC) untuk ambil bagian dalam konferensi Jenewa II yang hingga kini masih diperdebatkan pelaksanaannya.

"Keputusan tersebut merupakan sebuah langkah maju yang signifikan dalam proses untuk menyelenggarakan konferensi Jenewa. Tujuannnya menciptakan kesepakatan bersama dari negosiasi yang dilakukan oleh dua delegasi untuk membuat sebuah pemerintahan transisi dan menggunakan kekuasaan eksekutif dengan penuh," ungkap Juru Bicara Departemen Luar Negeri AS, Jen Psaki, Selasa (12/11/2013).

"Kami menyembut baik keputusan Koalisi Nasional Kurdi untuk bergabung dalam Koalisi Nasioanal Suriah, guna memastikan koalisi tersebut lebih inklusif dengan keanekaragaman Suriah," lanjut Psaki.

Psaki mencatat, bahwa koalisi Suriah telah menyadari pentingnya mencapai sebuah kemajuan dalam masalah kemanusiaan jelang pertemuan Jenewa II, terutama mengizinkan akses penyaluran bantuan kemanusiaan ke daerah yang terkepung dan pembebasan tahanan perempuan dan anak-anak.

"AS akan bekerjasama dengan sejumlah mitra internasionalnya untuk membuat kemajuan dalam masalah kemanusiaan, termasuk dengan Rusia," imbuh Psaki.

Seperti diketahui, awal pekan ini, SNC atau perwakilan pemberontak Suriah yang didukung negara-negara Barat, akhirnya setuju untuk terlibat dalam Konferensi Jenewa II. Mereka tetap berharap, hasil konferensi itu tercapai dengan pelengseran Presiden Bashar al-Assad.

SNC menginginkan terciptanya pemerintahan transisi di Suriah. Kesediaan oposisi untuk terlibat dalam Konferensi Jenewa II ini telah disampaikan dalam sebuah pernyataan.
(esn)
Berita Terkait
Amerika Serikat Dituduh...
Amerika Serikat Dituduh sebagai Pencuri Minyak Suriah, Benarkah?
2 Kelompok Pemberontak...
2 Kelompok Pemberontak Suriah yang Didanai Amerika Serikat, Benarkah Dibuat untuk Perdamaian?
Suriah Diterima Kembali...
Suriah Diterima Kembali ke Liga Arab, Amerika Serikat Kesal
Apakah Amerika Serikat...
Apakah Amerika Serikat Danai Pemberontak Suriah Gulingkan Assad? Ini Jawabannya
Rudal Hantam Pangkalan...
Rudal Hantam Pangkalan Militer Amerika Serikat di Suriah
Amerika Serikat Tuduh...
Amerika Serikat Tuduh Rusia Mengacau Kawasan Mediterania
Berita Terkini
Rusia Sebut Pemimpin...
Rusia Sebut Pemimpin Uni Eropa Adalah 'Anjing' yang Penyayang, Berikut 3 Penyebabnya
38 menit yang lalu
Siapa Daniel Kahneman?...
Siapa Daniel Kahneman? Pemenang Nobel Ekonomi yang Memilih Bunuh Diri karena Tidak Suka Hidup di Usia Tua
1 jam yang lalu
6 Pemicu AS dan Inggris...
6 Pemicu AS dan Inggris Gelar Serangan Besar-besaran ke Pangkalan Houthi di Yaman
2 jam yang lalu
3 Alasan yang Diyakini...
3 Alasan yang Diyakini Presiden Zelensky kalau Ukraina Adalah Pemenang Perang
5 jam yang lalu
100 Orang Suku Druze...
100 Orang Suku Druze Asal Suriah Kunjungi Israel, Ada Apa Gerangan?
7 jam yang lalu
325.000 Orang ikut Unjuk...
325.000 Orang ikut Unjuk Rasa Terbesar Memprotes Kebijakan Korup Pemerintah Serbia
8 jam yang lalu
Infografis
Musuh-musuh Utama AS...
Musuh-musuh Utama AS dan NATO akan Gelar Latihan Perang
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved