Lawan teror, AS bunuh 4 militan al-Qaeda pakai drone

Selasa, 06 Agustus 2013 - 15:04 WIB
Lawan teror, AS bunuh 4 militan al-Qaeda pakai drone
Lawan teror, AS bunuh 4 militan al-Qaeda pakai drone
A A A
Sindonews.com – Di tengah kepanikan AS atas teror al-Qaeda yang berujung pada penutupan puluhan kedutaan besarnya di luar negeri, militer AS melakukan serangan yang menewaskan empat militan al-Qaeda di Yaman, Selasa (6/8/2013). Serangan mematikan itu dilakukan dengan pesawat tak berawak atau drone.

Di antara mereka yang tewas adalah salah satu dari 25 operator al-Qaeda yang namanya dirilis pemerintah Yaman kemarin. ”Serangan di bagian timur provinsi Marib Yaman ditargetkan pada kendaraan mereka yang membunuh empat militan,” kata sumber militer AS seperti laporan kantor berita Saba.

Sumber itu menyebut, dua militan yang tewas bernama Saleh al-Tays al-Waeli dan Saleh Ali Guti. Waeli sendiri masuk daftar 25 militan al-Qaeda yang namanya dirilis, karena diduga ikut dalam rencana teror besar al-Qaeda pada bulan ini.

Seorang pejabat AS, seperti dikutip CNN, menyatakan, serangan drone itu merupakan serangan keempat dalam 10 hari terakhir. Selama berminggu-minggu, para pejabat AS dan Yaman cemas, setelah menerima informasi intelijen tentang kemungkinan adanya serangan teroris berskala besar di Yaman.

Kekhawatiran mereka melonjak dalam beberapa hari terakhir, setelah muncul pesan intersepsi dari pemimpin tertinggi al-Qaeda, Ayman al-Zawahiri, yang diyakini berada di Pakistan.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6701 seconds (0.1#10.140)