Makhluk aneh di Afsel ini, dikira alien

Sabtu, 13 Juli 2013 - 11:42 WIB
Makhluk aneh di Afsel...
Makhluk aneh di Afsel ini, dikira alien
A A A
Sindonews.com - Sebuah makhluk aneh baru-baru ini ditemukan penduduk di Afrika Selatan (Afsel) di sebuah lembah. Saking anehnya, makhluk yang sudah jadi bangkai itu, semula dikira warga sebagai alien.

Terlebih, bentuk fisik makhluk itu menyerupai animasi makhluk luar angkasa yang sering disebut alien. Dikutip Fox News, Sabtu (13/7/2013), dari hasil otopsi, makhluk yang dikira alien itu diduga bayi baboon berjenis kelamin perempuan yang baru lahir.

Bangkai itu dipenuhi gigitan serangga. ”Itu kemungkinan besar dibunuh oleh gigitan serangga di kepalanya. Pembunuhan bayi primata peremuan sangat umum terjadi oleh primata laki-laki, karena ingin mengambil kekuasaan,” kata Dr Magdelena Braum, dari Klinik Vet Crags yang melakukan otopsi.

Temuan makhluk aneh itu, jadi tontonan warga setempat. Para peneliti mengamati detail struktur tubuh bangkai mahluk aneh tersebut. Termasuk di antaranya, mengukur tinggi tubuh, dan mencari spesifikasi golongan hewan yang mendekati bentuk fisik makluk itu. Penelitian itu juga dipublikasikan dalam bentuk video.
(esn)
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7933 seconds (0.1#10.140)