Kolombia tawarkan hadiah untuk informasi penculikan karyawan tambang emas

Senin, 21 Januari 2013 - 20:06 WIB
Kolombia tawarkan hadiah...
Kolombia tawarkan hadiah untuk informasi penculikan karyawan tambang emas
A A A
Sindonews.com - Tentara dan Kepolisian Kolombia menawarkan hadiah 100 juta peso (USD56.800) untuk informasi tentang lima pekerja tambang emas yang diculik oleh gerilyawan Tentara Pembebasan Nasional (ELN).

"Kami menawarkan hadiah 100 juta peso untuk informasi yang dapat menuntun kita untuk menyelamatkan orang-orang ini," kata Humberto Guatibonza, Direktur Unit Anti Penculikan Kepolisian Nasional Kolombia, seperti dikutip dari harian El Colombiano, Senin (21/1/2013).

Menurut media Kolombia, lima orang ini diculik di sebuah kamp pertambangan di Norosi, negara bagian Bolivar. Para penculik lalu membawa mereka ke pegunungan Perija. Selain menculik lima pekerja, para gerilyawan ELN juga mengambil uang tunai 40 juta peso, komputer, dan ponsel.

Lima korban penculikan ini bekerja untuk sebuah perusahaan tambang Kanada. Mereka tengah melakukan pengeboran untuk eksplorasi emas dan perak. Kelimanya diculik pada Jumat 18 Januari, sebelum fajar. Satu korban penculikan adalah warga negara Kanada, dua dari Peru, dan dua warga Kolombia.

Sementara itu, Angkatan Darat Kolombia mengatakan, bahwa mereka bersama-sama dengan polisi telah melemparkan selebaran dari helikopter di bagian utara Kolombia. Selain informasi soal hadiah, selebaran itu juga berisi nama dan foto dari lima pekerja tambang yang diculik.
(esn)
Berita Terkait
7 Petugas Tewas dalam...
7 Petugas Tewas dalam Serangan Bahan Peledak di Desa Huila Kolombia Barat
Mengaku Dapat Wangsit,...
Mengaku Dapat Wangsit, Keponakan Temukan Rp403 M di Bekas Rumah Escobar
Rusia Usir dan Persona...
Rusia Usir dan Persona Non Grata-kan Dua Diplomat Kolombia
Bentrok di Perbatasan...
Bentrok di Perbatasan Kolombia, Venezuela Tangkap Anggota Kartel Sinaloa
Kolombia Tangkap 10...
Kolombia Tangkap 10 Orang Terkait Penembakan Helikopter Presiden
Truk Polisi Diserang...
Truk Polisi Diserang dengan Bahan Peledak, 11 Orang Terluka
Berita Terkini
Di Mana Gunung Sampah...
Di Mana Gunung Sampah Tertinggi di Dunia?
28 menit yang lalu
Jet Tempur Rusia Masuk...
Jet Tempur Rusia Masuk ke Zona Identifikasi Pertahanan Udara Korea Selatan
2 jam yang lalu
AS Usir Duta Besar Afrika...
AS Usir Duta Besar Afrika Selatan, Ada Apa Gerangan?
3 jam yang lalu
Saat Mencoba Bangkit...
Saat Mencoba Bangkit di Timur Tengah, tapi Pasukan AS dan Irak Berhasil Bunuh Pemimpin Operasi Global ISIS
4 jam yang lalu
PM Inggris Tuding Putin...
PM Inggris Tuding Putin Permainkan Kesepakatan Gencatan Senjata dengan Ukraina
5 jam yang lalu
Dituding Mendukung Hamas,...
Dituding Mendukung Hamas, AS Tangkap Lagi Mahasiswi Cantik Asal Palestina
6 jam yang lalu
Infografis
Unit Khusus Israel Menjarah...
Unit Khusus Israel Menjarah Emas Senilai Rp414 Miliar
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved