Perundingan Iran dan IAEA buntu?

Jum'at, 18 Januari 2013 - 14:02 WIB
Perundingan Iran dan...
Perundingan Iran dan IAEA buntu?
A A A
Sindonews.com - Pembicaraan nuklir Iran yang digelar antara Iran dan Inspektur Badan Energi Atom Internasional (IAEA) PBB sepanjang dua hari terakhir tidak menghasilkan sebuat terobosan baru, Jumat (18/1/2013). Namun, kedua belah pihak sepakat untuk melanjutkan putaran negosiasi baru pada 12 Febrruari mendatang di Tehran, Iran.

Seperti dilansir Reuters, pembicaran yang digelar antara kedua belah pihak sejak 16 - 17 Januari lalu nampaknya telah gagal untuk mencapai sebuah kesepakatan terbaru. Sementara itu, Herman Nackaerts dan timnya pagi ini memutuskan untuk kembali ke Wina.

Mengawali perundingan tersebut kedua belah pihak mengaku optimis bahwa pembicaraan seputar pengelolaan nuklir Iran akan menghasilkan sebuah keputusan baru. Nackaerts berharap Iran akan bersikap konstruktif saat melakukan pembicaraan tentang program nuklir mereka. Pembicaraan antara IAEA dengan Iran akan tetap fokus pada misi utama mereka yakni mencegah kemampuan Iran mengembangkan senjata nuklir.

Sementara itu, Juru Bicara Kementerian Luar Negeri Iran, Ramin Mehmanparast, dalam sebuah konfrensi pers, mengatakan pertemuan tersebut sejauh ini berjalan konstruktif. Mereka berharap pertemuan selanjutnya juga akan berjalan konstruktif.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7458 seconds (0.1#10.140)