DK PBB perpanjang misi UNMISS di Sudan Selatan

Jum'at, 06 Juli 2012 - 16:19 WIB
DK PBB perpanjang misi UNMISS di Sudan Selatan
DK PBB perpanjang misi UNMISS di Sudan Selatan
A A A
Sindonews.com - Dewan Keamanan (DK) Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB) memutuskan memperpanjang misi pasukan penjaga perdamaian The UN Mission in South Sudan (UNMISS) di Sudan Selatan selama setahun kedepan.

Sekretaris Jenderal PBB Ban Ki-moon mengatakan kedepanya hubungan bilateral antara Sudan dan Sudan Selatan akan sangat mempengaruhi kemajuan Sudan Selatan.

"Sudan dan Sudan Selatan harus berdamai, dengan demikian kerja sama bilateral antara keduanya dapat ditingkatkan," ungkap Ban Ki-moon, seperti diberitakan dalam RIA Novosti, Jumat (6/7/2012).

Keputusan DK PBB dilatarbelakangi situasi ekonomi dan ketegangan hubungan antara Sudan dan Sudan Selatan.

UNMISS dibentuk oleh DK PBB sejak 2011, berdasarkan bagian dari kesepakatan perdamian Sudan Selatan dan Sudan pada 2005 lalu, hasil jajak pendapat memutuskan Sudan Selatan memerdekakan diri dari Sudan.

Saat ini, di markas UNMISS di Juba, Sudan Selatan pasukan UNMISS terdiri dari 5.884 sipil, 5.508 militer, dan 376 polisi.

Bentrok antara Sudan dan Sudan Selatan memuncak sejak awal tahun, kedua negara ini mempersengketakan ladang minyak yang terletak di Heglig, kedua belah pihak sempat berperang selama 10 hari.
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5266 seconds (0.1#10.140)