Singapura: Tak Perlu Larangan Bepergian ke Negara Kami karena Corona

Rabu, 12 Februari 2020 - 17:35 WIB
Singapura: Tak Perlu...
Singapura: Tak Perlu Larangan Bepergian ke Negara Kami karena Corona
A A A
SINGAPURA - Badan Pariwisata Singapura menyatakan, pihaknya tidak melihat adanya alasan yang valid dibalik keputusan sejumlah negara mengimbau warganya untuk tidak mengunjungi Singapura. Sebelumnya, sejumlah negara mengimbau warganya untuk tidak mengunjungi Singapura, karena dianggap sebagai lokasi penularan virus Corona jenis baru, COVID-19.

Melansir Channel News Asia pada Rabu (12/2/2020), Badan Pariwisata Singapura mengatakan, Singapura telah mengambil langkah-langkah untuk mengatasi penyebaran virus tersebut. Oleh karena itu, mereka tidak melihat adanya alasan mengapa sejumlah negara mengeluarkan imbauan untuk tidak mengunjungi Singapura terlebih dahulu.

Dua negara terbaru yang mengeluarkan imbauan bepergian ke Singapura adalah Korea Selatan (Korsel) dan Israel. Seoul sangat menyarankan warganya untuk tidak bepergian, bukan hanya ke Singapura tapi juga Malaysia, Thailand, Vietnam, Jepang, dan Taiwan terkait dengan COVID-19.

Sementara itu, Kementerian Luar Negeri Israel meminta warganya untuk mempertimbangkan kembali rencana perjalana ke Singapura, Thailand, Korsel, Jepang, Taiwan, Makau dan Hong Kong.

Penyebaran virus corona di Singapura memang cukup memprihatinkan. Lebih dari separuh dari 43 orang yang terinfeksi terbukti telah menularkan virus corona terhadap warga setempat. Saat ini, enam orang dalam kondisi kritis. Singapura pun menjadi negara dengan kasus virus corona terbanyak di luar China.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6216 seconds (0.1#10.140)