Jet-jet Tempur 3 Negara Pantau Patroli Sepasang Bomber Tu-160 Rusia
A
A
A
LONDON - Pesawat-pesawat jet tempur tiga negara Eropa memantau patroli sepasang pesawat pembom (bomber) jarak jauh Tu-160 Rusia di atas perairan internasional di dekat Inggris, Norwegia, Laut Barents dan Laut Utara.
Dalam patroli udaranya pada hari Rabu, sepasang bomber Rusia dikawal jet tempur MiG-31 dan menghabiskan lebih dari 13 jam di udara.
Inggris mengerahkan jet-jet tempur Typhoon dari pangkalan udara Angkatan Udara Kerajaan (RAF) Lossiemouth di Skotlandia.
"Kami dapat mengonfirmasi bahwa RAF melakukan reaksi cepat, pesawat-pesawat Typhoon dari RAF Lossiemouth bergegas untuk memantau dua pembom Blackjack (klasifikasi NATO untuk Tupolev Tu-160) ketika mereka berada di dekat wilayah Inggris," kata RAF dalam sebuah pernyataan.
Kementerian Pertahanan Rusia membenarkan bahwa dua pesawat pembom strategis Tu-160 melakukan penerbangan patroli rutin di atas perairan netral di atas Laut Barents, Norwegia dan Laut Utara.
"Pada tahap-tahap tertentu penerbangan, pesawat Rusia dibayangi oleh pesawat tempur F-16 Angkatan Udara Denmark dan Angkatan Udara Norwegia," kata kementerian itu dalam sebuah pernyataan, seperti dikutip Sputnik, Kamis (4/4/2019).
"Semua penerbangan pesawat yang beroperasi dengan Pasukan Dirgantara Rusia dilakukan dengan kepatuhan ketat pada aturan internasional tentang penggunaan ruang udara," lanjut kementerian itu.
Dalam patroli udaranya pada hari Rabu, sepasang bomber Rusia dikawal jet tempur MiG-31 dan menghabiskan lebih dari 13 jam di udara.
Inggris mengerahkan jet-jet tempur Typhoon dari pangkalan udara Angkatan Udara Kerajaan (RAF) Lossiemouth di Skotlandia.
"Kami dapat mengonfirmasi bahwa RAF melakukan reaksi cepat, pesawat-pesawat Typhoon dari RAF Lossiemouth bergegas untuk memantau dua pembom Blackjack (klasifikasi NATO untuk Tupolev Tu-160) ketika mereka berada di dekat wilayah Inggris," kata RAF dalam sebuah pernyataan.
Kementerian Pertahanan Rusia membenarkan bahwa dua pesawat pembom strategis Tu-160 melakukan penerbangan patroli rutin di atas perairan netral di atas Laut Barents, Norwegia dan Laut Utara.
"Pada tahap-tahap tertentu penerbangan, pesawat Rusia dibayangi oleh pesawat tempur F-16 Angkatan Udara Denmark dan Angkatan Udara Norwegia," kata kementerian itu dalam sebuah pernyataan, seperti dikutip Sputnik, Kamis (4/4/2019).
"Semua penerbangan pesawat yang beroperasi dengan Pasukan Dirgantara Rusia dilakukan dengan kepatuhan ketat pada aturan internasional tentang penggunaan ruang udara," lanjut kementerian itu.
(mas)