Duduk Paling Belakang, Sepasang Kekasih Tepergok Bercinta di Atas Pesawat

Rabu, 20 Juni 2018 - 15:39 WIB
Duduk Paling Belakang, Sepasang Kekasih Tepergok Bercinta di Atas Pesawat
Duduk Paling Belakang, Sepasang Kekasih Tepergok Bercinta di Atas Pesawat
A A A
MEXICO CITY - Sebuah video menunjukkan sepasang kekasih bercinta di atas pesawat viral di dunia maya. Keduanya bercinta saat menikmati penerbangan di Meksiko.

Video berdurasi 45 detik itu diambil oleh dua orang penumpang yang kebetulan duduk di kursi depan kedua pasangan tersebut. Dalam video tersebut terlihat seorang wanita yang duduk diatas pangkuan seorang pria. Dari video tersebut diketahui jika keduanya duduk di kursi paling belakang pesawat. Namun tidak diketahui rute pesawat yang ditumpangi keduanya.

"Ibu dan ayah saya hanya mencoba untuk melakukan perjalanan damai ke Meksiko dan kemudian mereka mengirim saya ini," tulis akun Twitter Kiley Tully yang mengupload video tersebut seperti dikutip dari IB Times, Rabu (20/6/2018).

Hingga saat in video tersebut telah ditonton oleh 4,5 juta netizen.

Ini bukan pertama kalinya insiden seperti itu terjadi. Sebelumnya beberapa insiden terjadi di mana video dari pasangan yang masuk ke Mile High Club muncul secara online.

Mile High Club adalah sebutan bagi mereka yang kedapatan bercinta di atas pesawat.

Tahun lalu di bulan Oktober, dua orang asing terlihat bergabung dengan "Mile-High Club" yang terkenal saat menaiki penerbangan Delta Air Lines yang berangkat dari Los Angeles ke Detriot. Seorang wanita 48 tahun tampak tertangkap melakukan seks oral pada pria berusia 28 tahun saat mereka berada di tempat duduk. Belakangan, pria yang terlibat dalam video itu mengklaim dalam laporan sembilan halaman polisi bahwa wanita itu "tertidur di pangkuannya" dan dia hanya "meraih payudaranya."

Dalam insiden lain tahun lalu, sebuah video yang diposting online menunjukkan pasangan terlibat dalam tindakan seksual di atas penerbangan Ryanair dari Manchester ke Ibiza. Pada satu titik, sang pria terdengar meminta kondom kepada sesama penumpang.

"Kami tidak akan mentoleransi perilaku yang tidak mematuhi aturan, mengganggu atau tidak pantas kapan saja dan setiap penumpang yang tampaknya berperilaku dengan cara yang tidak dapat diterima dapat dikenakan sanksi lebih lanjut," ujar seorang perwakilan maskapai penerbangan.
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5592 seconds (0.1#10.140)