Bantuan Ditolak, Rusia Ragukan Keaslian Pernyataan Yulia Skripal

Kamis, 12 April 2018 - 23:34 WIB
Bantuan Ditolak, Rusia...
Bantuan Ditolak, Rusia Ragukan Keaslian Pernyataan Yulia Skripal
A A A
LONDON - Kedutaan Besar (Kedubes) Rusia di London mempertanyakan keaslian pernyataan Yulia Skripal yang menolak tawaran bantuan. Yulia adalah putri eks agen ganda Rusia, Sergei, yang telah diperbolehkan pulang setelah sempat dirawat akibat terkena serangan racun.

Kedubes Rusia mengatakan pernyataan Yulia dibuat untuk mendukung versi Inggris atas peristiwa serangan racun itu. Ini meningkatkan kecurigaan jika perempuan muda itu sedang ditahan.

"Otoritas Inggris harus segera memberikan bukti nyata bahwa Yulia baik-baik saja dan tidak dicabut kebebasannya," kata Kedubes Rusia dalam sebuah pernyataan.

"Teks tersebut disusun dengan cara khusus sehingga dapat mendukung pernyataan resmi yang dibuat oleh otoritas Inggris dan pada saat yang sama untuk mengecualikan setiap kemungkinan kontak Yulia dengan dunia luar seperti konsul, wartawan dan bahkan kerabat," sambung pernyataan itu.

"Dokumen itu hanya memperkuat kecurigaan bahwa kita berurusan dengan isolasi paksa warga Rusia," demikian bunyi pernyataan itu seperti dikutip dari VOA, Kamis (12/4/2018).

Sebelumnya Yulia menolak tawaran bantuan dari Kedutaan Besar Rusia di London.

“Saya memiliki akses ke teman dan keluarga, dan saya telah diberitahu tentang kontak khusus saya di Kedutaan Rusia yang telah dengan senang hati menawarkan bantuan kepada saya dengan cara apa pun yang mereka bisa,” kata Yulia.

"Saat ini saya tidak ingin memanfaatkan layanan mereka, tetapi, jika saya berubah pikiran, saya tahu cara menghubungi mereka," imbuhnya

Baca: Putri Mata-mata Rusia yang Diracun Tolak Bantuan Moskow
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1895 seconds (0.1#10.140)