Warga Yordania Tuntut Kedutaan Israel Ditutup

Sabtu, 05 Agustus 2017 - 00:10 WIB
Warga Yordania Tuntut...
Warga Yordania Tuntut Kedutaan Israel Ditutup
A A A
AMMAN - Puluhan demonstran yang marah turun ke jalan untuk menuntut penutupan kedutaan Israel di Amman pada hari Jumat (4/8/2017). Warga Yordania marah setelah dua warga dibunuh oleh atase keamanan di kedutaan Israel.

Demonstrasi dimulai di Masjid Kalouti setelah salat Jumat, di mana demonstran berbaris ke kedutaan Israel. Karena kedekatannya dengan kedutaan Israel, Masjid tersebut memiliki reputasi sebagai pusat demonstrasi normalisasi hubungan pemerintah Yordania-Israel seperti dikutip dari Al Araby, Sabtu (5/8/2017).

Mereka juga menyerukan pembatalan perjanjian gas yang ditandatangani Yordania dengan Israel September lalu. Perjanjian ini menyebabkan kemarahan di seluruh negeri.

Para demonstran juga menyerukan penghapusan Perjanjian Damai Wadi al-Araba yang ditandatangani pada tahun 1994. Perjanjian ini membawa Yordania dan Israel keluar dari sebuah negara perang selama 46 tahun.

Minggu lalu ribuan orang melakukan aksi protes saat pemakaman seorang remaja yang dibunuh oleh seorang petugas keamanan di kedutaan Israel di Amman.

Baca Juga: Tegang, Yordania Didesak Usir Dubes Israel

Mohammed Jawawdeh, 17, ditembak mati pada hari Minggu setelah dituduh menyerang petugas keamanan Israel dengan obeng.

Seorang dokter Yordania juga terbunuh tanpa sengaja dalam kejadian tersebut.

Pembunuhan tersebut menyebabkan krisis diplomatik antara Israel dan Yordania pada saat ketegangan meningkat seputar pembatasan keamanan di kompleks masjid al-Aqsa di Yerusalem Timur yang diduduki.
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8871 seconds (0.1#10.140)