Trump Pecat Kepala Staf Gedung Putih yang Diduga Bocorkan Rahasia Internal

Sabtu, 29 Juli 2017 - 04:52 WIB
Trump Pecat Kepala Staf...
Trump Pecat Kepala Staf Gedung Putih yang Diduga Bocorkan Rahasia Internal
A A A
WASHINGTON - Presiden Amerika Serikat (AS) Donald John Trump memecat Kepala Staf Gedung Putih Reince Priebus setelah diduga membocorkan rahasia internal Administrasi Trump kepada media. Trump menunjuk Jenderal John F Kelly sebagai Kepala Staf Gedung Putih yang baru.

Penggantian Priebus dengan Jenderal Kelly ini diumumkan Presiden Trump dalam rentetan tweet-nya. Trump memuji Kelly telah melakukan pekerjaan spektakuler di Keamanan Dalam Negeri.

“Saya dengan senang hati memberi tahu Anda bahwa saya baru saja menunjuk Jenderal/Sekretaris John F Kelly sebagai Kepala Staf Gedung Putih. Dia adalah orang Amerika yang hebat…,” tulis Trump via akun Twitter-nya, @realDonaldTrump, Sabtu (29/7/2017) yang dikutip SINDOnews.

“... dan Pemimpin Besar. John juga telah melakukan pekerjaan spektakuler di Keamanan Dalam Negeri. Dia telah menjadi bintang sejati pemerintahan saya,” lanjut tweet Trump.

“Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada Reince Priebus atas dedikasi kepada negaranya. Kami menyelesaikan banyak hal bersama dan saya bangga padanya!,” imbuh tweet Trump.

Isu pencopotan Priebus yang dikenal sebagai loyalis Trump ini sejatinya sudah muncul sejak pengangkatan Anthony Scaramucci ke posisi Direktur Komunikasi Gedung Putih. Scaramucci telah menuduh Priebus membocorkan rahasia internal Administrasi Trump kepada media.

Pemecatan Priebus juga menyusul Sean Spicer yang telah mengundurkan diri sebagai juru bicara Gedung Putih. Keduanya selama ini telah bekerja sama secara erat di Komite Nasional Partai Republik sebelum bergabung dengan Administrasi Trump.

Presiden Trump sendiri tidak menjelaskan alasan pencopotan loyalisnya tersebut.
(mas)
Berita Terkait
Suhu Udara di California...
Suhu Udara di California Tembus 100 Derajat Celcius
Mewaspadai Dampak dari...
Mewaspadai Dampak dari Amerika Serikat
Apa Pemicu Kehancuran...
Apa Pemicu Kehancuran Amerika Serikat?
Menhan Prabowo Bertemu...
Menhan Prabowo Bertemu Menhan Amerika Serikat
Pilpres Bagi Diaspora...
Pilpres Bagi Diaspora Indonesia di Amerika Serikat
Pilpres Amerika Serikat...
Pilpres Amerika Serikat Diwarnai Kericuhan di Washington
Berita Terkini
Pesawat Militer Israel...
Pesawat Militer Israel Terbang di Atas Malta Beberapa Jam sebelum Kapal Bantuan Gaza Dibom
58 menit yang lalu
Warganet Murka Kapal...
Warganet Murka Kapal Bantuan Gaza Dibom Israel di Perairan Internasional
1 jam yang lalu
Eks PM Tunisia Divonis...
Eks PM Tunisia Divonis Hukuman 34 Tahun Penjara
2 jam yang lalu
AS Menuntut Perundingan...
AS Menuntut Perundingan Langsung Rusia-Ukraina Tanpa Mediator
3 jam yang lalu
Macron Ingin Pengaruhi...
Macron Ingin Pengaruhi Pemilihan Paus Baru demi Calon dari Prancis
4 jam yang lalu
AS Mulai Bagikan Info...
AS Mulai Bagikan Info Intel Ruang Angkasa Sensitif China dan Rusia pada Five Eyes
5 jam yang lalu
Infografis
Presiden AS Donald Trump...
Presiden AS Donald Trump akan Pecat Tentara Transgender
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved