Bos Intelijen Inggris: Rusia Perburuk Situasi di Suriah

Kamis, 08 Desember 2016 - 22:00 WIB
Bos Intelijen Inggris:...
Bos Intelijen Inggris: Rusia Perburuk Situasi di Suriah
A A A
LONDON - Kepala badan intelijen Inggris MI6, Alex Young menyebut aksi Rusia di Suriah semakin memperburuk situasi di negara itu. Ia pun memperingatkan bahwa tindakan Rusia di Suriah akan berujung tragis dan bisa menempatkan keamanan Inggris dalam risiko.

"Fakta dilapangan sangat situasi ekstrim yang sangat kompleks. Nasib buruk yang terjadi di Suriah terus berlanjut dan bertambah buruk. Saya tidak bisa mengatakan apa yang akan terjadi di tahun depan," kata Young

"Tapi apa yang saya tahu adalah ini: kita tidak bisa aman dari acaman yang berasal dari Suriah kecuali perang sipil diakhiri," imbuhnya seperti dikutip dari Sky, Kamis (8/12/2016).

Ia pun mengkritisi terkait tujuan yang ingin didapatkan oleh Moskow di Timur Tengah. "Rusia sedang berusaha membuat gurun dan menyebutnya perdamaian. Itu adalah tragedi kemanusian yang menyakitkan hati," katanya terkait pemboman di Aleppo.

"Saya percaya perilaku Rusia di Suriah, bersekutu dengan rezim Assad yang dideskriditkan jika mereka tidak merubah arah kebijakannya, akan memberikan contoh tragis dari bahayanya sebuah legitimasi," katanya lagi.

"Dalam mendefinisikan seseorang sebagai teroris yang menentang pemerintah dengan brutal, mereka mengasingkan kelompok tersebut ke sisi kelompok ekstrimis yang harus dikalahkan," tukasnya.
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8786 seconds (0.1#10.140)