Nyentriknya Calon Raja Thailand, dari Tato, Skandal Wanita hingga Anjing Pudel

Sabtu, 15 Oktober 2016 - 17:57 WIB
Nyentriknya Calon Raja Thailand, dari Tato, Skandal Wanita hingga Anjing Pudel
Nyentriknya Calon Raja Thailand, dari Tato, Skandal Wanita hingga Anjing Pudel
A A A
BANGKOK - Kekhawatiran akan ketidakpastian masa depan monarki Thailand terus menggema dengan meninggalnya Raja Bhumibol Adelyadej, 88. Sebab, sosok putra mahkota atau calon raja Thailand, Maha Vajiralongkorn, 64, memicu kontroversi dengan gaya hidunya yang nyentrik.

Pangeran Maha Vajiralongkorn pernah muncul di bandara di Munich. Dia mondar-mandir dengan tank top digulung, celana jins kendur dan tato palsu dan selalu membawa ajing pudel. Padahal dia seorang perwira militer top Thailand.

Selain penampilannya yang jadi sorotan publik, cerita kehidupan calon raja baru Thailand ini sarat dengan perilaku aneh. Mulai dari “main perempuan”, menikahi pelayan bar, hingga bertindak kejam terhadap istri-istrinya. Dia terkenal dengan julukan pangeran flamboyan atau playboy, setelah tiga pernikahannya gagal dengan beragam skandal.

Anjing pudel bernama Foo Foo juga menjadi mewarnai pemberitaan tentang sosok Pangeran Maha. Pada tahun 2007, Foo Foo pernah dibawa ke acara formal yang digelar Ralph Boyce—Duta Besar Amerika Serikat—saat itu. Anjing pudel itu didandani dengan pakaian formal layaknya pejabat.

”Foo Foo mengenakan pakaian malam formal lengkap dengan sarung tangan-kaki, dan pada satu titik, ia melompat ke meja dan mulai memukul-mukul gelas minum tamu,” tulis Boyce dalam sebuah dokumen diplomatik yang dibocorkan WikiLeaks.

Oleh Pangeran Maha, anjing pudel itu diberi gelar marsekal. ”Kejenakaan Marsekal ini tetap menjadi pembicaraan di kota untuk hari ini,” lanjut tulisan Boyce, seperti dikutip New York Post, semalam (14/10/2016).

Nyentriknya Calon Raja Thailand, dari Tato, Skandal Wanita hingga Anjing Pudel


Meski sarat dengan cerita nyentrik, rakyat Thailand tidak memungkinkan untuk mengkritik Pangeran Maha. Sebab, konstitusi Thailand melarang kritik terhadap keluarga kerajaan.

Pada tahun 2007 pula, sebuah video yang bocor ke publik kembali mencoreng Kerajaan Thailand. Video itu menunjukkan, istri ketiga Pangeran Maha, Putri Srirasmi yang merupakan mantan pelayan bar tampil topless di pesta ulang tahun Foo Foo.

Ketika anjing pudel kesayangan Pangeran Maha itu mati pada tahun lalu, upacara pemakannya digelar hingga empat hari. Srirasmi telah berpisah dari sang pangeran pada bulan Desember.

Dua pernikahan Pangeran Maha juga bermasalah. Selain itu, dia diduga menjadi ayah lima anak dari gundik.

Maha Vajiralongkorn memilih menunda untuk naik takhta. Dia minta waktu empat hari untuk berkabung sebelum didaulat menjadi Raja Thailand.
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3071 seconds (0.1#10.140)