Ratu Inggris Tertangkap Kamera Mengumpat Pejabat China

Rabu, 11 Mei 2016 - 18:13 WIB
Ratu Inggris Tertangkap...
Ratu Inggris Tertangkap Kamera Mengumpat Pejabat China
A A A
LONDON - Ratu Inggris, Elizabeth II, tertangkap kamera mengeluarkan kata-kata kasar yang ditujukan kepada para pejabat China saat melakukan kunjungan ke Inggris. Insiden itu terjadi tepat di acara pesta kebun Istana Buckingham dalam rangka memperingati ulang tahun ke-90 sang Ratu.

Ratu Elizabeth terlihat mengatakan "nasib buruk" saat mendengar laporan dari Komandan Polisi Metropolitan Service Lucy D'Orsi. D'Orsi curhat kepada Ratu Elizabeth karena merasa kesulitan mengorganisir kunjungan Presiden China, Xi Jinping, bulan Oktober mendatang, seperti dikutip dari Daily Record, Rabu (11/5/2016).

Rekaman menunjukkan saat Ratu diperkenalkan ke Ms D'Orsi oleh seorang pejabat. Ketika pejabat itu menceritakan bagaimana Ms D'Orsi telah ditugaskan Emas Komandan operasi, Rtau pun menyindir: "Oh, nasib buruk." Pejabat itu lantas memberitahu Ratu jika tugas dari para petugas dalam menangani kunjungan secara serius telah dirusak oleh orang China. Tetapi, petugas berhasil memegang kendali sendiri.

Petugas itu juga menggambarkan bagaimana para pejabat China berjalan keluar dari pertemuan dengan Barbara Woodward, duta besar Inggris untuk China, di Lancaster House, dan mengatakan jika perjalanan mereka telah selesai. Ratu lalu berkata: "Mereka sangat kasar kepada duta besar."

Terkait kabar ini, pihak Istana menolak berkomentar. "Kami tidak mengomentari percakapan pribadi Ratu, namun kunjungan kenegaraan China sangat sukses dan semua pihak bekerja sama untuk memastikan itu berjalan lancar," demikian pernyataan pihak Istana.
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1428 seconds (0.1#10.140)