Al-Qaeda Ajak Lebanon Tukar Tawanan

Minggu, 29 November 2015 - 21:54 WIB
Al-Qaeda Ajak Lebanon...
Al-Qaeda Ajak Lebanon Tukar Tawanan
A A A
BEIRUT - Sayap kelompok teroris internasional Al-Qaeda yang berperang di Suriah, Front al-Nusra, berjanji akan membebaskan tentara asal Lebanon. Hal ini dilakukan dalam rangka mengajak pemerintah Lebanon untuk melakukan pertukaran tawanan.

Front al-Nusra diketahui menangkap dan menawan 16 orang tentara dan seorang polisi Lebanon. Mereka telah disandera oleh Front al-Nusra selama lebih dari satu tahun.

"Jika lima saudara kami meninggalkan penjara, kami akan menyerahkan tiga tentara dalam proses pertukaran tawanan," kata pemimpin al-Nusra, Abu Malek al-Shami seperti dikutip dari laman Al Arabiya, Minggu (29/11/2015).

Rencananya, ke tiga tentara Lebanon itu akan ditukar dengan mantan istri dari pemimpin ISIS dan empat tahanan perempuan lainnya.

Tuntutan pertukaran tawanan ini telah dilakukan berulang kali oleh kelompok Al-Nusra. Mereka berusaha untuk membebaskan sejumlah tahanan Islam atau menuntut penarikan mundur tentara Hizbullah dari konflik di Suriah.

Namun, hingga berita ini diturunkan belum diketahui sikap dari pemerintah Lebanon atas tuntutan ini.
(ian)
Berita Terkait
Pasukan Afghanistan...
Pasukan Afghanistan Habisi Pemimpin Senior Al-Qaeda
AS Tawarkan Imbalan...
AS Tawarkan Imbalan Rp58 M untuk Petinggi Al-Qaeda
Laporan PBB Sebut Pemimpin...
Laporan PBB Sebut Pemimpin Al-Qaeda di Yaman Telah Ditahan
Mobil Hantam Bom Rakitan,...
Mobil Hantam Bom Rakitan, Dua Tentara Prancis Tewas
Prancis Berhasil Habisi...
Prancis Berhasil Habisi Pemimpin Al-Qaeda Afrika Utara
Pasukan Somalia Rebut...
Pasukan Somalia Rebut Kembali Kota Kunci dari Kelompok Al-Shabaab
Berita Terkini
AS Butuh Rp15.919 Triliun...
AS Butuh Rp15.919 Triliun untuk Memodernisasi Senjata Nuklirnya
25 menit yang lalu
Trump dan Zelensky Bertemu...
Trump dan Zelensky Bertemu selama 15 Menit di Sela-sela Pemakaman Paus Fransikus
1 jam yang lalu
Ledakan Besar Guncang...
Ledakan Besar Guncang Pelabuhan Bandar Abbas di Iran, Apakah Mossad Terlibat?
2 jam yang lalu
3 Negara yang Tak Hadiri...
3 Negara yang Tak Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus, Mana Saja Itu?
3 jam yang lalu
Jenderal Rusia Tewas...
Jenderal Rusia Tewas dalam Ledakan Bom Mobil, Kremlin Tebar Ancaman
4 jam yang lalu
Dunia Tak Baik-baik...
Dunia Tak Baik-baik Saja, Diplomasi Spontan Menggema pada Pemakaman Paus Fransiskus
5 jam yang lalu
Infografis
Jelang Pembebasan Sandera,...
Jelang Pembebasan Sandera, Brigade Al-Qassam Hamas Unjuk Kekuatan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved