Perekrut Anggota ISIS Dapat Bayaran USD10.000

Sabtu, 17 Oktober 2015 - 17:55 WIB
Perekrut Anggota ISIS...
Perekrut Anggota ISIS Dapat Bayaran USD10.000
A A A
BRUSSELS - Kelompok pakar PBB mengatakan, ISIS membayar pendukungnya sampai USD10.000, jika mereka berhasil merekrut orang untuk mengobarkan perang di Suriah dan Irak.

Menurut Elzbieta Karska, yang memimpin kelompok pakar PBB mempelajari masalah ini, ISIS menggunakan media sosial dan jaringan informal dari teman dan keluarga untuk merekrut jihadis baru di Belgia. Untuk diketahui, sebanyak 500 pejuang asing di Irak dan Suriah berasal dari Belgia.

"Kami telah mendengar tentang situasi dimana perekrut dibayar dari dua, tiga ribu sampai 10.000 dolar. Ini tergantung pada yang direkrut. Jika seseorang telah berpendidikan, seperti spesialis komputer atau dokter, mereka membayar lebih " kata Karska konferensi pers di Brussels.

Karska menambahkan, bahwa apa yang disampaikannya adalah sebuah temuan awal, seperti dikutip dari AFP, Sabtu (17/10/2015).

Menurut Karska, gelombang pertama perekrutan untuk Suriah dilakukan pada tahun 2010 oleh kelompok ekstrimis yang berbasis di Belgia yaitu Sharia4Beligium. Setelah kelompok ini hancur dan anggotanya banyak yang ditangkap, maka cara perekrutan pun berubah.

Pada tahun lalu, metode kunci dari perekrutan anggota ISIS melalui jaringan informal teman dan keluarga, dan melalui media sosial.

"Peningkatan signifikan perekrutan saat ini terjadi melalui teman dan keluarga di Suriah, yang juga dibayar atas dasar jumlah orang yang mereka rekrut dan apakah yang direkrut kemudian menikah," katanya.

Selain itu, kelompok pakar PBB juga mencatat terjadinya peningkatan jumlah perempuan atau anak perempuan meninggalkan Belgia hanya untuk menikah dan menjadi perawat anggota ISIS, namun belum ada angka resmi terkait hal ini. Sedangkan jumlah anak laki-laki dan pria dewasa yang pergi ke Suriah dan Irak telah mengalami penurunan.
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1126 seconds (0.1#10.140)