Militan Muda ISIS Asal Inggris Tewas Dirudal Koalisi AS

Rabu, 22 Juli 2015 - 18:12 WIB
Militan Muda ISIS Asal...
Militan Muda ISIS Asal Inggris Tewas Dirudal Koalisi AS
A A A
RAQQA - Militan muda ISIS asal Inggris, Reyaad Khan, 21, dilaporkan telah tewas dalam serangan rudal pesawat tak berawak milik koalisi internasional yang dipimpin Amerika Serikat (AS) di Suriah. Dia tewas tepat pada peringatan satu dekade serangan teror 7/7 di London.

Khan tewas setelah 20 bulan meninggalkan keluarganya di Cardiff untuk bergabung dengan kelompok Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS). Sejak bergabung dengan ISIS, pemuda Inggris itu pernah mengunggah fotonya di media sosial, di mana dia berpose memegang pistol bersama para militan ISIS lainnya.

Kabar kematiannya pertama kali dilaporkan sejumlah media di Suriah. Tapi, ayahnya, Nazim Khan, 46, mengatakan bahwa dia tidak tahu apakah anaknya masih hidup atau sudah meninggal. Setelah bergabung dengan ISIS, Khan mengubah namanya menjadi Abu Dujana.

Sejumlah media Suriah melaporkan, koalisi internasional menyerang sebuah mobil di luar Rumah Sakit Al Shifa Dar pada 7 Juli 2015 dengan rudal. Sejak 7 Juli 2015, akun Twitter Khan juga tidak memperbarui kicauan tentang propaganda dan tulisan tentang kehidupannya di bawah rezim ISIS.

Sehari setelah serangan rudal, para militan ISIS melalui media sosial menyatakan bahwa Abu Dujana telah menjadi “martir”. Salah satunya, militan ISIS yang menyebut dirinya Abu Qaqa Britani.”Saya ingat @dujjyy00 Abu Dujana Britani mengatakan bahwa ia ingin (kemartirannya) pada bulan Ramadan, semoga Tuhan menerima dia,” tulis militan ISIS itu.

Sementara itu, ayahnya, Nazim Khan, yang berbicara di Cardiff, Inggris, mengaku tidak menerima kabar apa pun tentang anakanya. “Saya belum mendengar apa-apa, saya tidak punya kontak dengan dia,” katanya, seperti dikutip Daily Mirror, Rabu (22/7/2015).
(mas)
Berita Terkait
Tak Setuju Serangan...
Tak Setuju Serangan Teror ISIS, Suami Shamima Begum Diam Saat Ditanya Aksi Penggal Kepala
Pengantin ISIS Shamima...
Pengantin ISIS Shamima Begum Memohon Pengampunan, Siap Bantu Inggris Perangi Terorisme
Anggota Grup Jagal ISIS...
Anggota Grup Jagal ISIS Berjuluk The Beatles Akan Diekstradisi ke AS
Dua Anggota Tim Jagal...
Dua Anggota Tim Jagal ISIS Berjuluk The Beatles Jalani Persidangan di AS
Inggris Kirim Bukti...
Inggris Kirim Bukti Terkait Algojo ISIS 'The Beatles' ke AS
Intelijen AS dan Inggris...
Intelijen AS dan Inggris Minta ISIS Serang Pangkalan Militer Rusia di Suriah
Berita Terkini
27 Jenderal NATO Cs...
27 Jenderal NATO Cs Akan Kumpul di London untuk Persiapan Pengerahan Pasukan ke Ukraina
39 menit yang lalu
Tornado Dahsyat Sapu...
Tornado Dahsyat Sapu Amerika Serikat, 33 Orang Tewas
1 jam yang lalu
Mantan PM Polandia:...
Mantan PM Polandia: NATO Tak Dapat Melawan AS dalam Masalah Ukraina
2 jam yang lalu
Katanya Gencatan Senjata,...
Katanya Gencatan Senjata, tapi Israel Bunuh Lebih dari 150 Orang di Gaza
3 jam yang lalu
Balas Ancaman Rusia,...
Balas Ancaman Rusia, Australia Sebut Putin Monster Tak Bermoral
3 jam yang lalu
NATO Buka Pintu Normalisasi...
NATO Buka Pintu Normalisasi Hubungan dengan Rusia
4 jam yang lalu
Infografis
Ukraina Akui Jet tempur...
Ukraina Akui Jet tempur F-16 AS Tak Bisa Tandingi Su-35 Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved