Sekjen PBB: Pendudukan Israel di Gaza Harus Diakhiri

Sabtu, 30 Agustus 2014 - 10:54 WIB
Sekjen PBB: Pendudukan Israel di Gaza Harus Diakhiri
Sekjen PBB: Pendudukan Israel di Gaza Harus Diakhiri
A A A
NUSA DUA - Sekjen PBB, Ban Ki-moon menyatakan pendudukan Israel di Gaza, Palestina harus diakhiri sesegera mungkin. Setelah itu, perdamaian abadi kedua negara di Timur Tengah itu harus diwujudkan.

Gaza merupakan salah satu wilayah Palestina yang diduduki dan diblokade oleh Israel selama kurang lebih setengah abad. Ban Ki-moon mendesak agar Israel mengakhiri pendudukan itu. (Baca: Sekjen PBB Puji Gencatan Senjata di Gaza)

“Saya tetap berharap bahwa dengan disepakatinya gencatan senjata ini akan membuka jalan bagi proses politik yang merupakan satu-satunya cara untuk mencapai perdamaian abadi di antara kedua negara,” kata Ki-moon saat menghadiri Global Forum United Natioan Alliance ofCivilizatioan, yang berlangsung sejak Jumat (29/8/2014) hingga hari ini (30/8/2014).

Sementara itu, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengatakan, saat ini juga banyak konflik yang terjadi di berbagai wilayah karena masalah geopolitikal. Dia mencontohkan, masalah itu dialami Israel dan Palestina serta krisis di Ukraina yang tak kunjung reda.

Yudhoyono melanjutkan, dialog harus menjadi senjata utama dalam menyelesaikan sebuah masalah. Dia sependapat dengan Ki-moon, bahwa konflik Israel dan Palestina juga harus diselesaikan secara damai.
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4142 seconds (0.1#10.140)