Komisi HAM PBB Kecam Penyiksaan di Penjara Remaja Australia

Sabtu, 30 Juli 2016 - 12:56 WIB
Komisi HAM PBB Kecam Penyiksaan di Penjara Remaja Australia
Komisi HAM PBB Kecam Penyiksaan di Penjara Remaja Australia
A A A
NEW YORK - Komisi HAM PBB mengecam aksi kekerasan yang terjadi di penjara remaja Australia setelah rekaman penyiksaan terhadap mereka muncul ke permukaan. Mereka juga meminta Australia untuk memberikan kompensasi kepada anak-anak yang mendapat siksaan tersebut.

"Kami sangat terkejut dengan rekaman video yang muncul dari pusat tahanan remaja Don Dale di Northern Territory," PBB kantor Hak Asasi Manusia Komisi Tinggi mengatakan dalam sebuah pernyataannya seperti dikutip dari Reuters, Sabtu (30/7/2016).

"Kai menyerukan kepada pihak berwenang untuk mengidentifikasi orang-orang yang melakukan pelanggaran terhadap anak-ana dan menahan mereka yang bertanggung jawab atas tindakan ini. Kompensasi juga harus diberikan," sambung pernyataan itu.

Komisi HAM PBB juga meminta Australia untuk meratifikasi Protokol Opsional Konvensi Menentang Penyiksaan yang akan memungkinkan penyidik independen secara teratur fasilitas penahanan.

Sebelumnya beredar rekaman CCTV yang memperlihatkan penyiksaan terhadap tahanan anak. Rekaman tersebut disiarkan Australian Broadcasting Corporation (ABC) yang memicu kemarahan Perdana Menteri (PM) Malcolm Turnbull. PM Australia ini langsung memerintahkan penyelidikan di pusat penahanan Don Dale.

Baca juga
Anak Ditelanjangi dan Disiksa, Penjara Australia Mirip Sel Abu Ghraib
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3359 seconds (0.1#10.140)