Anggota ISIS Paling Berbahaya Asal Australia Tewas di Mosul

Kamis, 05 Mei 2016 - 21:40 WIB
Anggota ISIS Paling Berbahaya Asal Australia Tewas di Mosul
Anggota ISIS Paling Berbahaya Asal Australia Tewas di Mosul
A A A
CANBERRA - Jaksa Agung Australia, George Brandis, mengatakan Amerika Serikat (AS) telah mengkonfirmasi bahwa Neil Prakash, yang juga dikenal sebagai Abu Khaled al-Cambodi, tewas di Mosul. Neil Prakash adalah pemimpin gerakan operasi ISIS asal Australia yang paling berbahaya.

"Prakash sosok yang sangat penting, sasaran bernilai tinggi. Dia adalah warga Australia paling berbahaya yang terlibat dengan kelompok ISIS di Timur Tengah," kata Brandis seperti dikutip dari laman Al Arabiya, Kamis (5/5/2016).

Neil Prakash adalah warga Australia keturunan Kamboja dan Fiji. Ia masuk Islam, sebelumnya beragama Budha, pada tahun 2012 dan melakukan perjalanan ke Suriah setahun kemudian.

Mantan rapper yang tinggal di kota Melbourne ini muncul dalam video ISIS dan dikaitkan dengan sejumlah rencana penyerangan di Australia dan telah menyerukan serangan melawan AS.

Selain Prakash, AS juga mengkonfirmasi warga Australia lain yang tewas dalam serangan ASdi Irak yaitu Shadi Jabhar Khalil Mohammad. Ia dan suaminya, Abu Sa'ad al-Sudani, tewas dalam serangan udara AS di dekat kota Suriah al-Bab pada 22 April lalu.

"Keduanya adalah perekrut anggota asing bagi ISIS dan telah menjadi dalang serangan terhadap kepentingan Barat," jelas Brandis.
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6375 seconds (0.1#10.140)