Perang dengan Rusia, Ukraina Akui Jalankan Misi NATO

Sabtu, 07 Januari 2023 - 07:25 WIB
loading...
A A A
Sementara ambang tertentu itu belum dilampaui, pada hari Jumat Washington mengumumkan pengiriman 50 kendaraan tempur infanteri Bradley, lapis baja paling modern yang dikirim ke Kiev sejauh ini, sebagai bagian dari paket senjata senilai USD3 miliar. Awal pekan ini, Prancis menjanjikan sejumlah tank ringan beroda.

Baca Juga: Rusia Jadi Perang dengan AS dan NATO? Ini Jawaban Moskow

Pengiriman itu dimaksudkan untuk menggantikan kerugian Ukraina di medan perang. Bulan lalu, jenderal top Kiev Valerii Zaluzhnyi mengatakan kepada The Economist bahwa dia membutuhkan 300 tank lagi, 700 kendaraan tempur infanteri, dan 500 howitzer untuk melakukan operasi ofensif.

Angka itu melebihi jumlah kendaraan tempur serupa di inventaris Inggris atau pun Jerman.

Moskow bersikeras bahwa pengiriman senjata Barat hanya memperpanjang konflik, dan telah berulang kali memperingatkan para pendukung Ukraina bahwa ini dapat mengakibatkan konfrontasi militer habis-habisan antara Rusia dan NATO.
(min)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1425 seconds (0.1#10.140)