Raisi kepada Mahasiswa Iran: Jangan Biarkan Impian Musuh Jadi Kenyataan

Sabtu, 08 Oktober 2022 - 20:42 WIB
loading...
Raisi kepada Mahasiswa...
Presiden Iran Ebrahim Raisi berbicara kepada mahasiswi di universitas Al-Zahra Teheran. Foto/France 24
A A A
TEHERAN - Presiden Iran, Ebrahim Raisi mengatakan, mahasiswa di negara itu tidak akan membiarkan mimpi palsu musuh menjadi kenyataan. Pernyataan itu dikeluarkan di tengah aksi protes yang dipicu oleh kematian Mahsa Amini memasuki minggu keempat mereka.

Gelombang kerusuhan telah mengguncang Iran sejak wanita Kurdi berusia 22 tahun itu meninggal pada 16 September lalu. Itu terjadi setelah dia ditangkap oleh polisi moral di Teheran karena diduga gagal mematuhi aturan berpakaian ketat republik Islam itu untuk wanita.

Kekerasan jalanan telah menyebabkan puluhan kematian, sebagian besar pengunjuk rasa tetapi juga anggota pasukan keamanan, dan pertemuan telah dilaporkan di universitas dan sekolah di seluruh negeri.

"Musuh mengira bisa mengejar keinginannya di universitas, tidak menyadari bahwa mahasiswa dan profesor kami bangun dan tidak akan membiarkan mimpi palsu musuh menjadi kenyataan," kata Raisi, menurut pernyataan kepresidenan, seperti dikutip dari France 24, Sabtu (8/10/2022).



Pernyataan Raisi datang ketika dia menghadiri upacara yang menandai awal tahun akademik di Al-Zahra Teheran, universitas khusus wanita pertama di Iran, yang didirikan pada 1964.

"Akademisi pasti akan mengalahkan musuh di bidang ilmu dan pengetahuan serta di bidang lainnya," ujarnya.

Pada hari Minggu, kantor berita Fars melaporkan unjuk rasa di Universitas Al-Zahra, di mana para mahasiswi mengadakan protes untuk mendukung Amini.

Kelas tatap muka ditangguhkan mulai Senin di Universitas Sharif Teheran, universitas ilmiah terkemuka Iran, setelah insiden kekerasan antara mahasiswa dan pasukan keamanan menggunakan gas air mata dan paintball serta membawa senjata yang menembakkan peluru baja yang tidak mematikan, media lokal melaporkan.

(ian)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Iran Siap Buat Program...
Iran Siap Buat Program Nuklirnya Lebih Transparan dengan Imbalan Pencabutan Sanksi
3 Kebijakan Putra Mahkota...
3 Kebijakan Putra Mahkota Mohammed bin Salman yang Mengubah Wajah Arab Saudi
Jenderal AS Ini Sudah...
Jenderal AS Ini Sudah Tak Sabar Ingin Mengebom Iran, tapi...
Dulu Menentang, Sekarang...
Dulu Menentang, Sekarang Arab Saudi Dukung Kesepakatan Nuklir Iran-AS, Mengapa?
Perundingan Nuklir Iran...
Perundingan Nuklir Iran dengan AS di Roma Berjalan Konstruktif
Rusia dan China Bahas...
Rusia dan China Bahas Jaminan untuk Kesepakatan Nuklir Iran dengan AS
9 Pesawat Militer AS...
9 Pesawat Militer AS Kirim Bom Penghancur Bunker ke Israel, Persiapan Serang Iran?
Ngeri! China Ledakkan...
Ngeri! China Ledakkan Bom Hidrogen Non Nuklir Pertama di Dunia
Terungkap! Menhan AS...
Terungkap! Menhan AS Hegseth Bagikan Informasi Rahasia Serang Yaman ke Istri dan Kakak
Rekomendasi
Mana Penulisan yang...
Mana Penulisan yang Benar Menurut KBBI, Kasatmata atau Kasat Mata?
Dubes AS Kamala Shirin...
Dubes AS Kamala Shirin Akhiri Masa Tugasnya di Indonesia, Ada Apa?
2 Kali Mandatory WBA...
2 Kali Mandatory WBA Membunuh Harapan Jaron Ennis Unifikasi Gelar Kelas Welter
Berita Terkini
Bos Intel Israel: Netanyahu...
Bos Intel Israel: Netanyahu Perintahkan Dinas Keamanan Memata-matai Demonstran
12 menit yang lalu
Israel Bagikan Ucapan...
Israel Bagikan Ucapan Belasungkawa atas Wafatnya Paus Fransiskus, Lalu Menghapusnya
57 menit yang lalu
Kanada Ingin Gabung...
Kanada Ingin Gabung Uni Eropa, Balas Dendam terhadap Trump?
1 jam yang lalu
Paus Fransiskus akan...
Paus Fransiskus akan Dimakamkan pada Hari Sabtu 26 April
2 jam yang lalu
Kelompok Bersenjata...
Kelompok Bersenjata Tembaki Turis di Kashmir yang Dikelola India, 28 Orang Tewas
3 jam yang lalu
Iran Siap Buat Program...
Iran Siap Buat Program Nuklirnya Lebih Transparan dengan Imbalan Pencabutan Sanksi
12 jam yang lalu
Infografis
Ratusan Mahasiswa Asing...
Ratusan Mahasiswa Asing Berbakat Terancam Kehilangan Masa Depan di AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved