Ukraina Mengaku Temukan Lagi Dua Kuburan Massal di Izium

Selasa, 27 September 2022 - 06:20 WIB
loading...
Ukraina Mengaku Temukan...
Ukraina Mengaku Temukan Lagi Dua Kuburan Massal di Izium. FOTO/Reuters
A A A
KIEV - Ukraina telah menemukan dua situs pemakaman massal lagi yang berisi mayat ratusan orang di kota timur laut Izium, yang direbut kembali oleh Kiev dari Rusia bulan ini. Hal itu diungkapkan Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky.

Zelensky membuat komentarnya dalam sebuah wawancara dengan CBS yang diterbitkan pada Minggu (25/9/2022) malam. Dalam wawancara itu ia juga menyerukan tekanan sanksi berkelanjutan terhadap Rusia, yang pasukannya diarahkan ke timur laut Ukraina dalam serangan balasan kilat bulan ini.



Pihak berwenang Rusia tidak segera mengomentari pernyataan Zelensky tentang penemuan dua situs pemakaman lagi. Moskow secara teratur menyangkal melakukan kekejaman dalam perang di Ukraina atau menargetkan warga sipil.

"Hari ini saya menerima lebih banyak informasi. Mereka menemukan dua kuburan massal lagi, kuburan besar dengan ratusan orang. Kita berbicara tentang kota kecil Izium," kata Zelensky, seperti dikutip dari Reuters.

"Sanksi perlu dilanjutkan. Sanksi ini akan memiliki dampak politik, serta dampak finansial," lanjutnya.

Setelah pendudukan Rusia selama berbulan-bulan, pihak berwenang Ukraina menemukan situs pemakaman besar di sebelah pemakaman di daerah berhutan di Izium awal bulan ini, dan meluncurkan penyelidikan atas kematian tersebut.



Pekan lalu, mereka selesai menggali mayat 436 orang. Mayoritas dari mereka tampaknya telah meninggal karena kekerasan dan ada indikasi awal bahwa 30 dari mereka telah disiksa, kata gubernur daerah.

Sebelumnya, Ukraina juga mengklaim telah menemukan sejumlah kuburan massal di beberapa wilayah yang pernah diduduki Rusia. Kuburan massal disebut pihak Ukraina berisi jenazah warga sipil yang menjadi korban dari invasi Rusia ke Ukraina.
(esn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Putin Klaim Rusia Rebut...
Putin Klaim Rusia Rebut Kembali Kursk dari Tentara Ukraina
Trump dan Zelensky Bertemu...
Trump dan Zelensky Bertemu selama 15 Menit di Sela-sela Pemakaman Paus Fransikus
Jenderal Rusia Tewas...
Jenderal Rusia Tewas dalam Ledakan Bom Mobil, Kremlin Tebar Ancaman
Iran dan Rusia Sepakati...
Iran dan Rusia Sepakati Pasokan Gas 55 Bcm dan Pendanaan Energi Nuklir
Ukraina Tekan Italia...
Ukraina Tekan Italia Gelar KTT di Sela-sela Pemakaman Paus Fransiskus
Krimea Masuk Wilayah...
Krimea Masuk Wilayah Ukraina atau Rusia? Sejarah Panjang Sejak Era Ottoman hingga Kini
Perbandingan Pangkalan...
Perbandingan Pangkalan Militer AS vs Rusia di Dunia: Sama-sama Raksasa Nuklir, Siapa Lebih Kuat?
Korea Utara Luncurkan...
Korea Utara Luncurkan Kapal Perang Perusak Berbobot 5 Ribu Ton
3 Negara yang Tidak...
3 Negara yang Tidak Hadir di Pemakaman Paus Fransiskus
Rekomendasi
Tarif Trump dan Ilusi...
Tarif Trump dan Ilusi Perlindungan
Iwan Sunito Bagikan...
Iwan Sunito Bagikan Tips Sukses Bisnis di Industri Properti Australia
Pramono Anung Bakal...
Pramono Anung Bakal Turun Langsung Pantau Pemutihan Ijazah Siswa yang Ditahan Sekolah
Berita Terkini
Darah Akan Banyak Mengalir,...
Darah Akan Banyak Mengalir, Pakistan Siapkan Skenario Kejutan jika Perang dengan India
35 menit yang lalu
Putin Klaim Rusia Rebut...
Putin Klaim Rusia Rebut Kembali Kursk dari Tentara Ukraina
3 jam yang lalu
AS Butuh Rp15.919 Triliun...
AS Butuh Rp15.919 Triliun untuk Memodernisasi Senjata Nuklirnya
5 jam yang lalu
Trump dan Zelensky Bertemu...
Trump dan Zelensky Bertemu selama 15 Menit di Sela-sela Pemakaman Paus Fransikus
6 jam yang lalu
Ledakan Besar Guncang...
Ledakan Besar Guncang Pelabuhan Bandar Abbas di Iran, Apakah Mossad Terlibat?
7 jam yang lalu
3 Negara yang Tak Hadiri...
3 Negara yang Tak Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus, Mana Saja Itu?
8 jam yang lalu
Infografis
10 Negara Penghasil...
10 Negara Penghasil Emas Terbesar di Dunia, Termasuk Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved