Kebakaran di Pusat Perbelanjaan Korsel, 7 orang tewas

Selasa, 27 September 2022 - 03:00 WIB
loading...
Kebakaran di Pusat Perbelanjaan...
Kebakaran di Pusat Perbelanjaan Korsel, 7 orang tewas
A A A
SEOUL - Kebakaran terjadi di ruang bawah tanah sebuah pusat perbelanjaan di kota Daejeon, Korea Selatan , Senin (26/9/2022). Kebakaran ini menewaskan sedikitnya tujuh orang, kata para pejabat.

“Petugas pemadam kebakaran terus mencari korban selamat setelah memadamkan api, kata Go Seung-cheol,” seorang pejabat di Markas Besar Pemadam Kebakaran Daejeon, seperti dikutip dari Reuters.Dia mengatakan, tidak jelas apakah ada orang yang masih hilang dan asap masih tersisa di beberapa bagian gedung.



Kebakaran terjadi sekitar pukul 07.45 dan dengan cepat menyebar ke seluruh area dok pemuatan basement, mendorong evakuasi lebih dari 110 orang, termasuk karyawan mal dan pelanggan di hotel terdekat.

Para pejabat mengatakan kerusakan bisa lebih buruk jika kobaran api terjadi selama jam kerja mal. “Lebih dari 500 petugas pemadam kebakaran dan 90 kendaraan dikerahkan untuk memadamkan api, yang padam sekitar pukul 3 sore,” kata Go.

Foto-foto dari tempat kejadian menunjukkan kepulan asap abu-abu gelap muncul dari bawah gedung saat petugas pemadam kebakaran menggunakan selang air dan peralatan lain untuk memadamkan api.



Lee Seung-han, petugas pemadam kebakaran di pemadam kebakaran Yuseong, mengatakan enam orang yang ditemukan tewas adalah karyawan mal dan petugas masih berusaha mengidentifikasi korban lainnya. Lee dan Go tidak segera berkomentar tentang penyebab kematian.

Petugas pemadam kebakaran dan polisi sedang menyelidiki penyebab kebakaran. Media lokal mengutip laporan saksi mata yang menunjukkan bahwa api mungkin disebabkan oleh ledakan kendaraan listrik yang sedang diisi di ruang bawah tanah.
(esn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Korea Utara Tembakkan...
Korea Utara Tembakkan Beberapa Rudal, Marah dengan Latihan Perang AS-Korsel
Presiden Korea Selatan...
Presiden Korea Selatan Yoon Suk-yeol Dibebaskan dari Penjara
Latihan Tempur Kacau,...
Latihan Tempur Kacau, Jet Militer Korea Selatan Malah Mengebom Warganya Sendiri
AS Kerahkan Kapal Induk...
AS Kerahkan Kapal Induk Nuklir ke Korsel setelah Korut Tembakkan Rudal Jelajah Strategis
Korea Utara Tembakkan...
Korea Utara Tembakkan Beberapa Rudal Jelajah Strategis, Pamer Kemampuan Serangan Balik
Indonesia Harus Pimpin...
Indonesia Harus Pimpin ASEAN Redakan Persaingan Senjata Nuklir di Semenanjung Korea
KAI KF-21 Boramae Pesawat...
KAI KF-21 Boramae Pesawat Karya Indonesia Korsel yang Memiliki Teknologi Siluman
Kocak, Pria Ini Coba...
Kocak, Pria Ini Coba Merampok Bank dengan Pistol Air Berbentuk Dinosaurus
Daftar 8 Negara Asia...
Daftar 8 Negara Asia Selatan, Lengkap Beserta Penjelasannya
Rekomendasi
Shahabi Sakri Jadi Saingan...
Shahabi Sakri Jadi Saingan Ajil Ditto? Rebutin Davina Karamoy di Series Culture Shock!
PSI Yakin Ada Alasan...
PSI Yakin Ada Alasan Kuat di Balik Penundaan Pengangkatan CPNS dan PPPK
Kisah Hikmah : Nilai...
Kisah Hikmah : Nilai Umur Manusia di Bulan Ramadan
Berita Terkini
Mahkamah Internasional...
Mahkamah Internasional Gelar Sidang Terbuka Kewajiban Israel di Wilayah Palestina yang Diduduki
18 menit yang lalu
Bosnia Buru Presiden,...
Bosnia Buru Presiden, Perdana Menteri dan Ketua Parlemen Republika Srpska
57 menit yang lalu
Penjualan Mobil Anjlok,...
Penjualan Mobil Anjlok, Volkswagen akan Produksi Senjata dan Peralatan Militer
2 jam yang lalu
Putin Kunjungi Wilayah...
Putin Kunjungi Wilayah Kursk Rusia, Seru Militer Kalahkan Ukraina Secepatnya
2 jam yang lalu
4 Isi Gencatan Rusia...
4 Isi Gencatan Rusia dan Ukraina yang Diajukan AS, Tidak Ada Perang Selama 30 Hari
3 jam yang lalu
3 Negara yang Senang...
3 Negara yang Senang Jika Amerika Serikat Tinggalkan NATO, Siapa Saja?
4 jam yang lalu
Infografis
Pesona dan Kharisma...
Pesona dan Kharisma 7 Ibu Negara Tercantik di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved