Eks Jenderal AS Ledek Militer Putin: Armada Laut Hitam Rusia Itu Sampah

Selasa, 20 September 2022 - 13:09 WIB
loading...
A A A
AS tidak segera mengonfirmasi bagaimana Moskva rusak, tetapi akhirnya menyimpulkan bahwa dua rudal Ukraina menghantam kapal perang tersebut.

Hodges mengatakan bahwa beberapa kapal Rusia lainnya di Laut Hitam telah tenggelam dalam beberapa bulan terakhir.

Serangan drone dan rudal Ukraina di Pulau Ular, yang sebelumnya diduduki Rusia, merusak atau menghancurkan beberapa kapal kecil yang berlabuh di pos terdepan Laut Hitam.

"Sekarang, armada Rusia takut pergi ke mana pun di dekat garis pantai Ukraina dan bersembunyi di balik Crimea," kata Hodges.

“Armada Besar Laut Hitam, selain kapal selam mereka, saya pikir, sampah total. Belum ada pertempuran,” imbuh dia.

"Dan ketika pasukan Ukraina semakin dekat ke Crimea, mereka akan segera dapat mulai meluncurkan roket HIMARS [Sistem Roket Artileri Mobilitas Tinggi] dan roket lainnya ke Sevastopol, membuatnya tidak dapat dipertahankan untuk Armada Laut Hitam Rusia.”
(min)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1070 seconds (0.1#10.140)