Kim Jong-un Ternyata Sakit Parah Selama Wabah Covid-19 di Korut

Kamis, 11 Agustus 2022 - 14:41 WIB
loading...
Kim Jong-un Ternyata...
Pemimpin Korea Utara Kim Jong-un ternyata sakit parah selama wabah Covid-19. Foto/KCNA via REUTERS
A A A
PYONGYANG - Kim Yo-jong, adik perempuan pemimpin Korea Utara (Korut) Kim Jong-un , mengungkapkan bahwa kakaknya menderita sakit parah selama wabah Covid-19 baru-baru ini.

Kim Yo-jong menyalahkan Korea Selatan (Korsel) atas penyebaran virus corona SARS-CoV-2 penyebab Covid-19. Dia mengancam akan melakukan pembalasan.

Terungkapnya penyakit Kim Jong-un menandai pengakuan yang tidak biasa bagi sebuah rezim yang jarang mengomentari kesehatan pemimpinnya--dan kemudian hanya untuk menunjukkan bahwa dia berbagi perjuangan dengan rakyat.



Kim Yo-jong mengatakan dalam pidatonya, yang dikutip KCNA, Kamis (11/8/2022), bahwa pemimpin Korea Utara itu sakit parah dengan demam tinggi.

Dia menambahkan bahwa kakaknya tidak bisa berbaring bahkan untuk sesaat karena keprihatinannya terhadap rakyat Korut.

Dia tidak mengatakan apakah Kim Jong-un termasuk di antara apa yang disebut Korea Utara sebagai "kasus demam" atau menentukan detail penyakitnya.

Lantaran obesitas dan perokok, kesehatan Kim Jong-un telah memicu spekulasi selama bertahun-tahun.

Penampilan publiknya menjadi sorotan media untuk wawasan tentang rezim otokratis dan rahasia di Pyongyang, terutama karena keluarganya memiliki riwayat penyakit jantung.

Kim Jong-un mengabiskan sekitar 17 hari tanpa tampil di media pemerintah bulan lalu, meskipun pemimpin Korea Utara itu sering tidak terlihat di musim panas untuk menghabiskan waktu di mansion tepi laut. Dia menghadiri pertemuan partai yang berkuasa pada hari Rabu di mana dia mengeklaim "kemenangan" dalam "perang karantina yang hebat".

Korea Utara belum menyebut ratusan ribu kasus demam yang dilaporkan sebagai Covid-19, mungkin karena kekurangan pasokan alat tes.

Negara itu telah menolak vaksin dari luar, dengan laporan mengatakan pengiriman yang direncanakan telah ditunda karena keberatannya terhadap aturan dari Covax, sebuah badan yang didukung Organisasi Kesehatan Dunia (WHO).
(min)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Amerika Serikat Unjuk...
Amerika Serikat Unjuk Kekuatan Nuklir di Tengah Ketegangan Dunia
AS Kerahkan Pesawat...
AS Kerahkan Pesawat Pengebom B-1B ke Semenanjung Korea, Korut Sebut Gertakan Sembrono
Korea Utara Bikin Kapal...
Korea Utara Bikin Kapal Perang Terbesar dan Tercanggih, Berikut Penampakannya
Penyelundupan Ilegal...
Penyelundupan Ilegal di Perbatasan Korea Utara dan China Picu Tragedi Kemanusiaan
Adik Kim Jong-un: Tak...
Adik Kim Jong-un: Tak Peduli dengan AS, Status Korut Negara Bersenjata Nuklir Tak Bisa Dibatalkan
Apakah Kim Jong-un Benar...
Apakah Kim Jong-un Benar Masuk Islam? Cek Faktanya
Korea Utara Tembakkan...
Korea Utara Tembakkan Beberapa Rudal, Marah dengan Latihan Perang AS-Korsel
Gempa M 6,2 Guncang...
Gempa M 6,2 Guncang Istanbul, Orang-Orang Berlarian Keluar Gedung
Biodata Haitham bin...
Biodata Haitham bin Tariq: Sultan Oman, Diplomat Ulung Lulusan Oxford
Rekomendasi
Genjot Transformasi...
Genjot Transformasi Digital, Anak Usaha Raksasa Telekomunikasi Jerman Perluas Pasar di RI
Jurus Pramono Bereskan...
Jurus Pramono Bereskan Parkir Liar dengan Sistem Digitalisasi Tanpa Uang Tunai
Pertokoan di Malang...
Pertokoan di Malang Kebakaran, Sejumlah Kendaraan Hangus
Berita Terkini
Terungkap! Sheikh Zayed...
Terungkap! Sheikh Zayed Pernah Ragukan AS Akan Lindungi Pemimpin Arab saat Krisis
5 jam yang lalu
Vietnam Hendak Beli...
Vietnam Hendak Beli 24 Jet Tempur F-16 AS, Hubungan dengan Rusia Bisa Tamat dan China Bakal Marah
6 jam yang lalu
Mesir Hancurkan Masjid...
Mesir Hancurkan Masjid Mahmoud Pasha Al-Falaky yang Bersejarah di Kairo, Picu Kecaman
9 jam yang lalu
3 Langkah Rusia untuk...
3 Langkah Rusia untuk Merebut Crimea dari Ukraina, Apa Saja?
10 jam yang lalu
Mahmoud Abbas Minta...
Mahmoud Abbas Minta Hamas Serahkan Gaza dan Senjata kepada Otoritas Palestina, Serta Lepaskan Sandera Israel
11 jam yang lalu
Ini Ivan Vladimirovich,...
Ini Ivan Vladimirovich, Bocah 10 Tahun Diduga Anak Rahasia Putin dan Si Cantik Alina Kabaeva
11 jam yang lalu
Infografis
Menhan Korsel Perintahkan...
Menhan Korsel Perintahkan Pasukan Khusus Habisi Kim Jong-un
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved