Tak Berhenti Kentut Selama 5 Tahun, Pria Inggris Gugat Rumah Makan Rp3,5 Miliar

Minggu, 24 Juli 2022 - 11:35 WIB
loading...
Tak Berhenti Kentut...
Tidak berhenti kentut selama 5 tahun, seorang pria asal Inggris menggugat rumah makan Rp3,5 miliar. Foto/Ilustrasi
A A A
LONDON - Seorang pria di Inggris menggugat sebuah rumah makan senilai 200 ribu pounds atau sekitar Rp3,5 miliar. Ia mengklaim tidak berhenti kentut sejak memanaskan sandwich ham lima tahun lalu.

Tyrone Prades (46) membeli sandwich itu pada Desember 2017 saat berkunjung ke pasar Natal Birmingham bersama istri dan anak-anaknya.

Pengacaranya mengatakan kepada Pengadilan Tinggi setempat bahwa dia menderita kram perut, demam, muntah dan diare dalam beberapa jam setelah memakannya.

Dia mengaku telah terbaring di tempat tidur selama lima minggu dengan salmonella.

Pengacara menambahkan bahwa Prades mengalami perut kembung yang teratur dan tidak terkendali sejak itu, mempermalukannya di depan umum dan membuatnya terbangun di malam hari.



Pengacaranya, Robert Parkin, mengatakan kepada pengadilan bahwa perut Prades terus mengeluarkan suara yang membuatnya canggung setelah penyakitnya mereda.

"Penggugat terus menderita perut kembung yang berlebihan, yang membuatnya sangat malu," kata Parkin.

"Gejalanya, terutama, kelelahan dan perubahan fungsi usus yang terkait dengan 'berputar' di dalam perutnya dan perut kembung," imbuhnya.

"Perut penggugat terus mengeluarkan suara yang sering berputar sampai-sampai tidurnya bisa terganggu," sambungnya.

"Tingkat gejalanya telah mengubah hidup," ujarnya seperti dikutip dari Daily Star, Minggu (24/7/2022).



Pengacara juga menuduh bahwa kios yang dimaksud ditutup dan dibersihkan setelah penyelidikan Public Health England.

Rory Badenoch, pengacara Prades lainnya, mengatakan bahwa angka 200 ribu pounds dapat meningkat mengingat dampak yang berkelanjutan pada dirinya.

Pelanggan lain yang membeli makanan di pasar juga dilaporkan jatuh sakit.

Kasus Prades bergantung pada apakah pria yang menjadi bos perusahaan lantai itu menderita salmonella atau tidak.

Philip Davy, pengacara Frankfurt Christmas Market Ltd - yang menyajikan sandwich ham - mengaku petugas kesehatan lingkungan dewan menemukan e.coli di pisau, tapi tidak ada salmonella.



Dia juga mengatakan, karena Prades tidak mengklaim dia menderita infeksi e.coli, dia harus membuktikan tuduhan salmonella untuk menerima gantu rugi.

Frankfurt Christmas Market Ltd menolak disalahkan tetapi kasusnya sekarang akan dibawa ke pengadilan.

(ian)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
2 Jet Tempur Inggris...
2 Jet Tempur Inggris Cegat Sepasang Pesawat Rusia di Dekat Negara NATO
MA Inggris Putuskan...
MA Inggris Putuskan Wanita Adalah Perempuan dari Lahir, Pukulan Telak bagi LGBT
Filsuf Oxford Ini Ungkap...
Filsuf Oxford Ini Ungkap Kematian Bukanlah Akhir, tapi Ada Akhirat setelah Kematian
Rusia Lacak Kapal Selam...
Rusia Lacak Kapal Selam Nuklir Inggris yang Teknologinya Dinilai Sangat Tua dan Ketinggalan Zaman
The Times: Inggris Terlibat...
The Times: Inggris Terlibat Perang Rusia-Ukraina, Termasuk Kerahkan Pasukan Rahasia
Pangeran Harry Klaim...
Pangeran Harry Klaim Dapat Ancaman Pembunuhan dari al-Qaeda
Angkatan Laut Inggris...
Angkatan Laut Inggris Takut dengan Kapal Pesiar Mewah Rusia
Paus Fransiskus Meninggal...
Paus Fransiskus Meninggal Dunia, Para Pemimpin Dunia Sampaikan Belasungkawa
Kenapa Pope Dipanggil...
Kenapa Pope Dipanggil Paus di Indonesia? Simak Fakta Menarik yang Jarang Diketahui
Rekomendasi
Apa yang Dimaksud dengan...
Apa yang Dimaksud dengan Haji Akbar? Ini Penjelasan Mudahnya
Aion UT Bakal Masuk...
Aion UT Bakal Masuk Pasar Indonesia? Ini Bocoran Lengkapnya
Bidik Pasar Singapura,...
Bidik Pasar Singapura, KIN dan Morinaga Kolaborasi Hadirkan Inovasi Susu Premium
Berita Terkini
Paus Fransiskus Wafat...
Paus Fransiskus Wafat usai Sampaikan Pidato Terakhir Serukan Diakhirinya Perang di Gaza
6 jam yang lalu
5 Fakta Fahda binti...
5 Fakta Fahda binti Falah, Istri Raja Salman dan Ibu dari Putra Mahkota Arab Saudi
9 jam yang lalu
Dunia Berduka, Lonceng...
Dunia Berduka, Lonceng Gereja-gereja Berdentang untuk Paus Fransiskus
10 jam yang lalu
Para Pemimpin Timur...
Para Pemimpin Timur Tengah Ungkap Duka Mendalam atas Wafatnya Paus Fransiskus
10 jam yang lalu
Pemukim Israel Culik...
Pemukim Israel Culik 2 Anak Palestina, Mengikat Mereka di Pohon hingga Pingsan
11 jam yang lalu
Benarkah Perusahaan...
Benarkah Perusahaan Satelit China Dukung Houthi Yaman Perangi AS?
12 jam yang lalu
Infografis
Berhenti selama 50 Tahun,...
Berhenti selama 50 Tahun, AS Bakal Lanjutkan Misi ke Bulan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved