Presiden Belarusia Tuding Barat Sedang Bersiap Serang Rusia

Selasa, 12 Juli 2022 - 20:41 WIB
loading...
Presiden Belarusia Tuding...
Presiden Belarusia berada di Sochi, Rusia, 23 Mei 2022. Foto/REUTERS
A A A
MINSK - Presiden Belarusia Alexander Lukashenko mengklaim Barat sedang bersiap menyerang Rusia melalui Belarusia.

Berbicara kepada lulusan dan perwira militer pada Selasa (12/7/2022), Lukashenko mengatakan dia membahas dugaan plot Barat dengan Presiden Rusia Vladimir Putin pada Senin (11/7/2022).

“Rencana strategis untuk serangan terhadap Rusia sedang dikembangkan,” ungkap Lukashenko.



Dia mengatakan, “Barat akan berusaha menargetkan Rusia melalui Ukraina dan melalui Belarusia.”

“Sejarah berulang dengan sendirinya,” ujar dia, mengacu pada invasi Rusia oleh pasukan Napoleon pada tahun 1812 dan oleh Nazi Jerman pada 1941.

Putin mengirim pasukan ke Ukraina pada 24 Februari. Belarusia, sekutu utama Kremlin, telah menjadi tempat singgah bagi tentara Rusia dalam serangannya di negara tetangga Ukraina.



Negara-negara Barat tidak pernah secara terbuka mengatakan mereka berencana menyerang Rusia.

Tapi Lukashenko menunjuk pada ekspansi NATO yang terus berlanjut, dengan mengatakan, "Pejuang perang salib yang baru dibentuk sedang membentuk tinju lapis baja untuk menyerang Rusia.”

“Peristiwa yang berlangsung hari ini di sekitar Belarusia dan Rusia membutuhkan kewaspadaan serta konsentrasi penuh kita,” tutur Lukashenko.

Dia mengatakan Barat mendorong dunia menuju "perang besar" dan mengatakan tentara harus "menjaga bubuknya tetap kering."

Juru bicara Kementerian Luar Negeri (Kemlu) Rusia Maria Zakharova membuat catatan serupa pada Selasa.

Dia menuduh Amerika Serikat dan sekutunya memprovokasi krisis Ukraina dan mempertaruhkan “konfrontasi militer terbuka dengan negara kita.”

"Jelas, tabrakan seperti itu akan membawa risiko eskalasi nuklir," ujar dia dalam pernyataan pers.

(sya)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Ukraina Mengarak 2 Tawanan...
Ukraina Mengarak 2 Tawanan Perang China Pendukung Rusia, Ini Respons Beijing
Siapa Daniel Sazonov?...
Siapa Daniel Sazonov? Wali Kota Terpilih Helsinki yang Memiliki Akar Rusia baik Darah dan Ideologi
4 Alasan Rusia Sangat...
4 Alasan Rusia Sangat Percaya dengan Donald Trump, Salah Satunya Mengakui Kesalahan di Masa Lalu
AS Akan Batalkan Hampir...
AS Akan Batalkan Hampir Semua Pendanaan untuk NATO, Aliansi Militer Itu Akan Bubar?
5 Sistem Perang Elektronik...
5 Sistem Perang Elektronik Rusia Terbaik Ubah Senjata Canggih NATO Jadi Besi Rongsokan
5 Fakta Arab Saudi Mediasi...
5 Fakta Arab Saudi Mediasi Perundingan Amerika Serikat dan Rusia untuk Akhiri Perang Ukraina
4 Alasan Australia Sangat...
4 Alasan Australia Sangat Takut dengan Isu Putin Ingin Gunakan Pangkalan Militer di Papua
Tim Medis Arab Saudi...
Tim Medis Arab Saudi Lakukan Ratusan Operasi Jantung dalam Program Medis Kemanusiaan di Suriah
Heboh! Teori Konspirasi...
Heboh! Teori Konspirasi Ungkap Perjalanan Katy Perry ke Luar Angkasa Palsu
Rekomendasi
Imbas Tarif Trump, Pendekatan...
Imbas Tarif Trump, Pendekatan Diplomatik Indonesia Diapresiasi
Perjalanan Spiritual...
Perjalanan Spiritual Thudong, 38 Bhikkhu Jalan Kaki 2.500 Km dari Bangkok hingga Candi Borobudur
Tarif AS Menggila Capai...
Tarif AS Menggila Capai 245 Persen, China Merapat ke Uni Eropa
Berita Terkini
Langka, Protes Anti-Hamas...
Langka, Protes Anti-Hamas Pecah di Gaza Utara di Tengah Pengepungan Israel
40 menit yang lalu
China kepada AS: Berhenti...
China kepada AS: Berhenti Mengancam dan Memeras!
1 jam yang lalu
MA Inggris Putuskan...
MA Inggris Putuskan Wanita Adalah Perempuan dari Lahir, Pukulan Telak bagi LGBT
2 jam yang lalu
Israel Bersiap Serang...
Israel Bersiap Serang Iran, Ini Rincian Bom yang Disiapkan
2 jam yang lalu
Jet Tempur Israel Hendak...
Jet Tempur Israel Hendak Mengebom Gaza, tapi Malah Menghantam Permukiman Zionis
3 jam yang lalu
Bikin Heboh, Wanita...
Bikin Heboh, Wanita yang Kawin Lari dengan Calon Menantunya Angkat Bicara
3 jam yang lalu
Infografis
Rusia Sekarang Memiliki...
Rusia Sekarang Memiliki Hak Penuh Serang Target Milik NATO
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved