TV Rusia Ledek AS saat Moskow Raup Untung dari Minyak: Biden Itu Agen Kami

Sabtu, 25 Juni 2022 - 07:34 WIB
loading...
A A A
"Kelihatannya tidak masuk akal," katanya lagi.

Sementara itu, Rusia telah melihat pendapatan berbasis minyak yang sangat besar karena harga bensin di AS, sementara baru-baru ini menunjukkan sedikit penurunan, terus melayang di sekitar USD5 per galon secara nasional dan inflasi tetap pada level tertinggi 40 tahun.

Sebuah laporan dari Centre for Research on Energy and Clean Air, sebuah organisasi penelitian independen yang berlokasi di Finlandia, menunjukkan bahwa Putin menghasilkan lebih banyak uang dari ekspor minyak selama 100 hari pertama perang daripada yang dihabiskan negaranya untuk berperang di Ukraina.

Laporan tersebut menunjukkan bahwa Rusia menghasilkan 93 miliar euro—atau sekitar USD97 miliar—yang berarti sekitar USD1 miliar setiap hari dalam ekspor bahan bakar fosil.

Pemerintahan Biden terus-menerus menyalahkan Putin dan Rusia atas gejolak ekonomi di AS, meskipun awal pekan ini Ketua Federal Reserve Jerome Powell, ketika ditanyai oleh seorang anggota Parlemen Partai Republik selama sidang Senat, mengatakan bahwa inflasi AS yang tinggi terjadi sebelum invasi Rusia ke Ukraina.

Sementara AS telah melarang semua impor minyak dan gas Rusia, komentator TV pemerintah Rusia telah menyatakan bahwa sanksi dapat dicabut pada gandum sebagai langkah untuk mencegah kelaparan global.
(min)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1025 seconds (0.1#10.140)