Dijuluki Tukang Jagal, Uni Eropa Blacklist Duo Komandan Rusia

Sabtu, 04 Juni 2022 - 12:51 WIB
loading...
Dijuluki Tukang Jagal,...
Uni Eropa masukkan dua komandan militer Rusia yang disebut sebagai Penjagal Bucha dan Penjagal Mariupol. Foto/Ilustrasi
A A A
BRUSSELS - Uni Eropa (UE) telahmengumumkan dan memasukkan dua komandan militer Rusia ke daftar hitam yang memimpin pasukan yang terlibat kekejaman di Ukraina . Keduanya digambarkan sebagai "tukang jagal" kota Bucha dan kota Mariupol.

Daftar hitam UE terbaru, yang dirilis pada hari Jumat, menargetkan 65 orang tambahan untuk sanksi atas invasi Rusia ke Ukraina. Sanksi juga termasuk melarang sebagian besar impor minyak Rusia ke UE, dan menghapus pemberi pinjaman utama Rusia, Sberbank, dari sistem pembayaran SWIFT internasional.

Di antara orang-orang yang disebutkan dalam daftar itu adalah Azatbek Omurbekov. Menurut Uni Eropa, Omurbekov memimpin pasukan Rusia saat mereka membunuh, memperkosa, dan menyiksa warga sipil di Bucha yang membuatnya mendapat julukan “Penjagal Bucha."



Juga ada nama Mikhail Mizintsev, seorang jenderal Rusia yang dikatakan Uni Eropa mengawasi pengepungan dan pemboman kota Mariupol yang menewaskan ribuan warga sipil.

"Serangan roket dan artileri Rusia di kota pelabuhan menghantam sebuah rumah sakit bersalin dan teater, menewaskan ratusan anak," kata Uni Eropa, yang menjuluki Mizintsev Penjagal Mariupol seperti dikutip dari Al Jazeera, Sabtu (4/6/2022).

Rusia telah membantah membunuh warga sipil di Bucha dan Mariupol, mengklaim bahwa bukti pembunuhan warga sipil dan pemboman teater serta serangan rumah sakit bersalin dipentaskan untuk memberatkan Moskow.



Namun Kiev dan sekutu Baratnya menuduh Rusia berusaha mengalihkan kesalahan atas kekejaman yang dilakukan oleh pasukannya di Ukraina.

Tambahan lain yang menonjol dalam daftar hitam UE, yang sekarang secara total mencakup lebih dari 1.100 nama, adalah Alina Kabaeva. Ia adalah mantan peraih medali Olimpiade senam dan kemudian anggota parlemen dari partai Rusia Bersatu pimpinan Putin.

Pada 2008, surat kabar Rusia, Moskovsky Korrespondent, menyebut Kabaeva sebagai pacar Putin. Putin sendiri menolak pernyataan itu. Surat kabar itu segera ditutup setelah artikel itu muncul.



(ian)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Terungkap Rencana Rahasia...
Terungkap Rencana Rahasia Perisai Rudal Canggih AS, Namanya Golden Dome
Spesifikasi Taurus,...
Spesifikasi Taurus, Rudal Canggih Jerman yang Bakal Dikerahkan ke Ukraina untuk Melawan Rusia
Spesifikasi Tupolev...
Spesifikasi Tupolev Tu-95, Pesawat Pengebom Nuklir Rusia yang Disebut Akan Dikerahkan ke Indonesia
Pakar Ungkap Mengapa...
Pakar Ungkap Mengapa Putin Inginkan Pangkalan di Indonesia, Ada Kaitannya dengan AS
Zelensky: China Memasok...
Zelensky: China Memasok Senjata ke Rusia!
Rusia: Jerman Terlibat...
Rusia: Jerman Terlibat Perang Jika Ukraina Gunakan Rudal Taurus!
Emir Qatar Tiba di Moskow,...
Emir Qatar Tiba di Moskow, Bertemu Putin Bahas Ukraina dan Timur Tengah
Protes Genosida di Gaza,...
Protes Genosida di Gaza, Maladewa Larang Turis Israel
Tegang! Penumpang Gagalkan...
Tegang! Penumpang Gagalkan Pembajakan Pesawat, Tembak Mati Pelaku
Rekomendasi
Nonton MasterChef Indonesia...
Nonton MasterChef Indonesia Season 12 di VISION+: Ketegangan di Galeri Makin Memanas!
Sinopsis Sinetron Mencintaimu...
Sinopsis Sinetron Mencintaimu Sekali Lagi Eps 114: Sikap Lingga Luluhkan Hati Arini
Hotman Paris Tawari...
Hotman Paris Tawari Paula Verhoeven Jadi Aspri: Saya Akan Buat Kamu Ceria
Berita Terkini
9 Pesawat Militer AS...
9 Pesawat Militer AS Kirim Bom Penghancur Bunker ke Israel, Persiapan Serang Iran?
28 menit yang lalu
3 Riwayat Penyakit Raja...
3 Riwayat Penyakit Raja Salman, Pemimpin Arab Saudi yang Masih Tangguh di Usia Senja
1 jam yang lalu
8 Agen Mossad Israel...
8 Agen Mossad Israel yang Pernah Tertangkap: Operasi Rahasia yang Terbongkar
1 jam yang lalu
7 Negara yang Siap Menampung...
7 Negara yang Siap Menampung Warga Gaza, Nomor 1 Paling Banyak
2 jam yang lalu
Terungkap Rencana Rahasia...
Terungkap Rencana Rahasia Perisai Rudal Canggih AS, Namanya Golden Dome
3 jam yang lalu
Trump Cabut Visa Lebih...
Trump Cabut Visa Lebih dari 1.000 Mahasiswa Asing di AS, Apa Alasannya?
3 jam yang lalu
Infografis
Arkeolog Temukan Wajah...
Arkeolog Temukan Wajah Asli Pribumi Eropa Barat dari dalam Gua
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved