Finlandia Sambut Kedatangan Kapal Perang NATO untuk Latihan

Selasa, 26 April 2022 - 12:08 WIB
loading...
Finlandia Sambut Kedatangan...
Kapal pemburu ranjau Finlandia, Katanpaa, terlihat di Sarkansalmi Strait, Finlandia. Foto/rt.com
A A A
HELSINKI - Beberapa anggota NATO Latvia, Estonia dan Belanda akan mengadakan latihan angkatan laut bersama dengan Finlandia di Laut Baltik.

Pernyataan itu diungkapkan militer Finlandia. Latihan itu akan fokus pada “penanganan ranjau.”

“Misi pelatihan akan diadakan antara Kamis dan Jumat setelah kunjungan ke Turku, Finlandia, oleh Divisi Pekerjaan Ranjau NATO,” ungkap pernyataan Armada Pesisir Finlandia.



“Tujuan utama dari latihan ini adalah untuk mencari dan mengidentifikasi objek bawah air,” papar Kepala Staf Armada Pesisir, Komandan Mikko Villikari.



“Dalam latihan ini, kami belajar bekerja sebagai bagian dari kelompok yang jarang berinteraksi dengan kami. Ini membantu mempertahankan keahlian internasional,” ungkap Villikari.

Dua kapal pemburu ranjau kelas Katanpaa dari armada Finlandia juga akan mengikuti pelatihan tersebut.

Militer Finlandia mengatakan latihan tersebut akan dilakukan di suatu tempat di Laut Kepulauan di Baltik, yang terletak sekitar 540 km dari kota St Petersburg, Rusia.

Direncanakan satu tahun sebelumnya, latihan tersebut dilakukan di tengah laporan bahwa Finlandia dan Swedia bergerak maju dalam rencana bergabung NATO dan dapat mengajukan aplikasi keanggotaan pada awal bulan depan.

Para pemimpin di kedua negara telah menyatakan serangan Rusia terhadap Ukraina telah mengubah perhitungan mereka sehubungan dengan aliansi tersebut.

Kepala NATO Jens Stoltenberg telah menyatakan dua negara itu akan dengan mudah diterima.

Moskow yang berbatasan 1.340 km dengan Finlandia, telah memperingatkan langkah seperti itu dapat memaksanya untuk "memulihkan keseimbangan militer" di kawasan Baltik.

Mantan Presiden Rusia dan Wakil Ketua Dewan Keamanan Nasional Rusia Dmitry Medvedev mengatakan daerah itu mungkin tidak tetap "bebas nuklir" jika NATO menyerap kedua negara Nordik itu.

(sya)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Takut Diserang Rusia,...
Takut Diserang Rusia, Finlandia Bangun Rel Kereta Perang Senilai Rp382 Miliar
3 Alasan Ukraina Selalu...
3 Alasan Ukraina Selalu Didukung Barat dalam Melawan Rusia, Salah Satunya Pertarungan Geopolitik
Di Ambang Perang dengan...
Di Ambang Perang dengan Pakistan, Kapal Perang India Tembakkan Rudal BrahMos
Korea Utara Luncurkan...
Korea Utara Luncurkan Kapal Perang 5.000 Ton Bersenjata Paling Kuat, Kim Jong-un Bicara Nuklir
Rusia Pastikan Gunakan...
Rusia Pastikan Gunakan Senjata Nuklir Jika Diinvasi Barat
Moskow: Pengerahan Tentara...
Moskow: Pengerahan Tentara NATO ke Ukraina Bakal Picu Perang Dunia III Melawan Rusia!
Negara NATO Ini Klaim...
Negara NATO Ini Klaim Bakal Diinvasi Rusia Beberapa Tahun Lagi
5 Cerita WNI Terjebak...
5 Cerita WNI Terjebak 18 Jam Mati Listrik di Spanyol: Enggak Ada yang Nyalain Lilin
Profil Hussein Al Sheikh,...
Profil Hussein Al Sheikh, Calon Kuat Pengganti Presiden Palestina Mahmoud Abbas
Rekomendasi
Preman Pensiun 10 Mulai...
Preman Pensiun 10 Mulai Syuting, Rumah Rangginang dan Terminal Cicaheum Jadi Latar Cerita
Peringati Hari Down...
Peringati Hari Down Syndrome Sedunia, Cordlife Gelar Trisomy Awareness Bash 2025
Lahir untuk Bertualang,...
Lahir untuk Bertualang, Gagah di Perkotaan: Jetour T2, Penantang Baru yang Siap Guncang Pasar SUV di Indonesia!
Berita Terkini
3 Negara yang Memperebutkan...
3 Negara yang Memperebutkan Kashmir, Siapa yang Berhak?
41 menit yang lalu
Siapa Sayyid Theyazin?...
Siapa Sayyid Theyazin? Putra Mahkota Oman yang Menikah dalam Upacara Tertutup
1 jam yang lalu
Mahathir Mohamad: Bangsa...
Mahathir Mohamad: Bangsa Melayu Kehilangan Singapura, Jatuh ke Tangan Orang China
1 jam yang lalu
3 Fakta Pembunuhan Muslim...
3 Fakta Pembunuhan Muslim di Prancis yang Gegerkan Dunia, Pemicunya Islamofobia?
1 jam yang lalu
Drama Perseteruan Klan...
Drama Perseteruan Klan Miliarder Kwek Guncang Singapura, Berikut 3 Faktanya
2 jam yang lalu
Siapa Munira Abdulla?...
Siapa Munira Abdulla? Perempuan Uni Emirat Arab yang Bangun setelah 27 Tahun Koma
3 jam yang lalu
Infografis
Manfaat Susu untuk Sendi...
Manfaat Susu untuk Sendi dan Tulang yang Sering Diabaikan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved