Korea Utara Kecam Kritik Uni Eropa Soal Peluncuran Rudal

Jum'at, 11 Februari 2022 - 12:58 WIB
loading...
Korea Utara Kecam Kritik...
Korea Utara Kecam Kritik Uni Eropa Soal Peluncuran Rudal. FOTO/Reuters
A A A
SEOUL - Korea Utara (Korut) mengecam kritik Uni Eropa atas serangkaian peluncuran misilnya bulan lalu. Korut menyebut kritiik Uni Eropa sebagai tindakan "yang tidak dapat ditoleransi", karena mencampuri urusan dalam negerinya.

Dalam sebuah pesan yang diposting di situs Kementerian Luar Negeri Korut, Ri Sang-rim, ketua Asosiasi Korea-Eropa Utara, mempermasalahkan pernyataan Uni Eropa baru-baru ini yang mengecam uji coba misil Korut sebagai ancaman bagi perdamaian dan keamanan internasional dan regional.



"Kami dengan tegas mengecam dan menolak ini. Sebab, ini adalah pelanggaran mencolok terhadap kedaulatan kami dan tindakan yang tidak dapat ditoleransi untuk mencampuri urusan dalam negeri negara kami," bunyi pernyataan itu, seperti dikutip dari kantor berita Yonhap, Jumat (11/2/2022).

"Langkah-langkah kami untuk meningkatkan kemampuan pertahanan nasional tidak menimbulkan ancaman atau kerugian bagi negara-negara tetangga dan kawasan," lanjutnya.

Di komunitas internasional, tambah Sang-rim, suara semakin hari semakin meningkat bahwa Amerika Serikat, pihak yang secara langsung peduli dengan masalah semenanjung Korea, harus mengambil tindakan nyata untuk menghentikan lingkaran setan ketegangan yang semakin dalam.



Korea Utara telah melakukan tujuh putaran uji coba rudal tahun ini, bahkan mengisyaratkan kemungkinan melanggar moratorium uji coba nuklir dan rudal jarak jauh selama bertahun-tahun.

Kemenlu Korut juga sempat menerbitkan pernyataan bahwa mereka satu-satunya negara yang dapat "mengguncang dunia dengan menembakkan rudal yang mampu menjangkau daratan AS.



Pernyataan itu juga menyebutkan hanya segelintir negara yang memiliki "bom hidrogen, rudal antarbenua (ICBM), dan rudal hipersonik." Pernyataan yang dilontarkan Korut pada Selasa (8/2/2022) itu langsung direspons tiga negara besar.

“AS, Korea Selatan (Korsel), dan Jepang bertemu pada Rabu (9/2/2022) untuk menegaskan kembali kerja sama keamanan trilateral mereka terhadap senjata pemusnah massal dan program rudal Korea Utara,” ungkap pernyataan bersama yang dirilis Sekretaris Pers Pentagon John Kirby, dilansir Sputnik pada Kamis (10/2/2022).
(esn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Amerika Serikat Unjuk...
Amerika Serikat Unjuk Kekuatan Nuklir di Tengah Ketegangan Dunia
Kanada Ingin Gabung...
Kanada Ingin Gabung Uni Eropa, Balas Dendam terhadap Trump?
Uni Eropa Tegaskan Barat...
Uni Eropa Tegaskan Barat Tidak Ada Lagi, AS Bukan Mitra Terpenting
AS Kerahkan Pesawat...
AS Kerahkan Pesawat Pengebom B-1B ke Semenanjung Korea, Korut Sebut Gertakan Sembrono
Uni Eropa Larang Calon...
Uni Eropa Larang Calon Anggotanya Rayakan Kemenangan Perang Dunia II di Moskow
Korea Utara Bikin Kapal...
Korea Utara Bikin Kapal Perang Terbesar dan Tercanggih, Berikut Penampakannya
Penyelundupan Ilegal...
Penyelundupan Ilegal di Perbatasan Korea Utara dan China Picu Tragedi Kemanusiaan
Apa Arti Asap Hitam...
Apa Arti Asap Hitam dan Putih pada Proses Pemilihan Paus di Vatikan?
Biodata Haitham bin...
Biodata Haitham bin Tariq: Sultan Oman, Diplomat Ulung Lulusan Oxford
Rekomendasi
Deretan Gedung Pendidikan...
Deretan Gedung Pendidikan Garapan Waskita, Lengkap dengan Nilai Proyeknya
Pegawai Rumah Sakit...
Pegawai Rumah Sakit Jiwa di Kalbar Disiram Air Keras Orang Tak Dikenal
Buka Peluang Impor Barang...
Buka Peluang Impor Barang China Mulai dengan Rp5 Juta
Berita Terkini
Mesir Hancurkan Masjid...
Mesir Hancurkan Masjid Mahmoud Pasha Al-Falaky yang Bersejarah di Kairo, Picu Kecaman
3 jam yang lalu
3 Langkah Rusia untuk...
3 Langkah Rusia untuk Merebut Crimea dari Ukraina, Apa Saja?
3 jam yang lalu
Mahmoud Abbas Minta...
Mahmoud Abbas Minta Hamas Serahkan Gaza dan Senjata kepada Otoritas Palestina, Serta Lepaskan Sandera Israel
4 jam yang lalu
Ini Ivan Vladimirovich,...
Ini Ivan Vladimirovich, Bocah 10 Tahun Diduga Anak Rahasia Putin dan Si Cantik Alina Kabaeva
5 jam yang lalu
26 Turis Hindu Dibantai...
26 Turis Hindu Dibantai di 'Mini Swiss' Kashmir, Ini Reaksi Dunia
5 jam yang lalu
Tegang di Langit Indo-Pasifik,...
Tegang di Langit Indo-Pasifik, Jet Tempur China Kejar Pesawat AS Dekat Kapal Induk
7 jam yang lalu
Infografis
Kapal Selam Nuklir AS...
Kapal Selam Nuklir AS Muncul di Korea Selatan, Korea Utara Marah
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved